Inter Milan Juara Coppa Italia 2022 Usai Benamkan Juventus, Penantian 11 Tahun Pun Berbuah Manis

- 12 Mei 2022, 11:46 WIB
Inter Milan Juara Coppa Italia 2022 Usai Benamkan Juventus, Penantian 11 Tahun Pun Berbuah Manis
Inter Milan Juara Coppa Italia 2022 Usai Benamkan Juventus, Penantian 11 Tahun Pun Berbuah Manis /Twitter @Inter

SEMARANGKU - Juventus kembali menelan pil pahit harus tumbang di final Coppa Italia dari tangan Inter Milan tadi malam.

Inter Milan sukses merebut titel Piala Italia dari sang juara bertahan edisi 2021 Juventus dengan skor meyakinkan di Roma.

Pada babak pertama nerazzurri langsung unggul cepat di menit 6 lewat aksi gemilang Nicolo Barella, tentu gol ini mengejutkan bianconeri.

Hingga jeda babak pertama final Coppa Italia kedudukan skor masih 1-0 untuk keunggulan Inter Milan atas Juventus.

Baca Juga: Jordi Amat Akan Segera Datang ke Indonesia, Bagaimana dengan Sandy Walsh?

Pada babak kedua, Juventus berhasil menyamakan skor 1-1 lewat bek asal Brasil, Alex Sandro pada menit 50.

Hanya berselang dua menit rekrutan baru bianconeri Dusan Vlahovic membawa keunggulan menjadi 2-1 atas Inter Milan.

Namun, malapetaka timbul ketika Hakan Calhanoglu mampu melesakkan bola ke sisi kiri gawang bianconeri pada menit 80 setelah Inter Milan mendapat hadiah penalti.

Hingga akhir babak kedua skor tetap bertahan imbang 2-2. Pertandingan final Coppa Italia 2022 pun harus dilanjutkan dalam babak tambahan waktu 2x15 menit.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Thomas Cup Indonesia vs China di Perempat Final Malam Ini Jam 19.00 WIB

Di babak pertama tambahan waktu, nerazzurri mengungguli bianconeri lewat tendangan penalti yang sukses dikonversi oleh Ivan Perisic di menit 99.

Dan, pada babak kedua kembali pemain Kroasia ini memperlebar kedudukan menjadi 2-4 pada menit 109.

Laga usai menahbiskan Inter Milan menjadi jawara Coppa Italia 2022 dengan skor akhir 2-4 di hadapan 67.994 penonton.

Berikut daftar peraih gelar Coppa Italia dalam 20 tahun terakhir:

2002-03: AC Milan

2003-04: Lazio

2004-05:Inter Milan

2005-06:Inter Milan

2006-07:AS Roma

2007-08:AS Roma

2008-09:Lazio

2009-10:Inter Milan

2010-11:Inter Milan

2011-12:Napoli

2012-13:Lazio

2013-14:Napoli

2014-15:Juventus

2015-16:Juventus

2016-17:Juventus

2017-18:Juventus

2018-19:Lazio

2019-20:Napoli

2020-21:Juventus

2021-22:Inter Milan

Pesta Inter Milan merayakan gelar Coppa Italia yang kedelapan kalinya dalam sejarah mereka di stadion Olimpico, Roma.

Kapten nerazzurri Samir Handanovic mengangkat piala untuk kesuksesan Final Piala Italia dalam sejarah klub yang bermarkas di Giuseppe Meazza ini.

Gelar yang diraih nerazzurri semakin lengkap setelah salah satu pemainnya Ivan Perisic dinobatkan sebagai pemain terbaik final Coppa Italia 2022.

Sisi menariknya, Inter Milan kini fokus perebutan gelar scudetto dengan pesaing terdekat rival sekotanya AC Milan karena tersisa 2 laga musim ini.

Liga Serie A Italia musim 2021-22 saat ini sudah mendekati finish dan dikuasai dua klub kota Milan, apabila AC Milan memenangi dua laga sisa scudetto menjadi milik rossoneri.

Terakhir kali rossoneri menjuarai liga pada tahun 2011 atau sudah menunggu selama 11 tahun silam.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x