Hasil BRI Liga 1 Persiraja Banda Aceh vs Bhayangkara FC, The Guardian Tekuk Laskar Rencong

- 30 Maret 2022, 18:51 WIB
Hasil BRI Liga 1 Persiraja Banda Aceh vs Bhayangkara FC, The Guardian Tekuk Laskar Rencong
Hasil BRI Liga 1 Persiraja Banda Aceh vs Bhayangkara FC, The Guardian Tekuk Laskar Rencong /Instagram.com@liga1match

KENDALKU – Bhayangkara FC berhasil memetik poin penuh kala duel kontra
Persiraja Banda Aceh. The Guardian berhasil tekuk laskar Rencong
berkat brace Melvin Platje.

Pertandingan antara Persiraja Banda Aceh versus Bhayangkara FC
berlangsung di Stadion Kompyang Sujana Denpasar Bali pada Rabu 30
Maret 2022 15.30 WIB.

Sebenarnya Persiraja Banda Aceh mampu mengimbangi permainan
Bhayangkara FC bahkan Laskar Rencong mampu membuat The Guardian
kerepotan oleh serangannya.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Rabu 30 Maret 2022, Saksikan Laga Persebaya Surabaya vs Borneo FC

Tetapi karena Bhayangkara FC lebih unggul secara materi pemain dan
pengalaman sehingga dapat meredam serangan Persiraja Banda Aceh.

Jalannya Pertandingan

Persiraja Banda Aceh tampil menyerang dalam 10 menit pertama
pertandingan. Peluang perdana tercipta melalui tendangan Bruno Dybal.

Namun belum berhasil membawa Persiraja Banda Aceh membuka keunggulan
karena tembakan Bruno Dybal masih melambung tinggi di atas gawang
Bhayangkara FC .

Menit ke 8 Persiraja Banda Aceh nyaris membuka keunggulan andai
tembakan Alvin Nasution tidak membentur mistar gawang.

Persiraja Banda Aceh justru kebobolan lebih dulu pada menit ke 11.
Lewat aksi Melvin Platje Bhayangkara FC berhasil membuat gol pembuka.

Baca Juga: Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2022, Dilema Senegal dan Ghana Jelang Leg Kedua Butuh Kerja Keras

Melvin Platje yang berdiri bebas ditengah kotak penalti langsung
menyambar umpan Muhammad Hargianto dengan menyundulnya. Dan gagal
diantisipasi oleh kiper Persiraja Banda Aceh Rola Divaio.

Para pemain Persiraja Banda Aceh sempat melakukan protes pada wasit
karena menganggap Melvin Platje dalam posisi offside.

Namun hakim garis tidak mengangkat bendera dan gol mantan pemain Bali
United itupun disahkan.

Persiraja Banda Aceh sempat membobol gawang Bhayangkara FC yang
dikawal kiper Wahyu Tri Nugroho pada menit ke-25 melalui Arya Gerryan
yang meneruskan umpan Bruno Dybal.

Tetapi Gol itu dianulir wasit karena hakim garis mengangkat bendera
dan Arya Gerran dianggap offside.

Menit ke 32 gawang Persiraja Banda Aceh sempat terancam namun tembakan
Anderson Salles berhasil ditangkap Rolas Divaio.

Jelang babak pertama berakhir tepatnya pada menit ke 41 Bhayangkara FC
menambah keunggulan lewat aksi mantan pemain Bali United Melvin
Platje.

Melvin Platje menerima umpan dari Anderson Salles dan berhasil
melewati kiper Persiraja, sebelum menceploskan bola ke gawang.

Babak pertama berakhir dengan keunggulan Bhayangkara FC 2-0.

Memasuki babak kedua Persiraja Banda Aceh berusaha mengejar ketertinggalan.

Persiraja Banda Aceh mendapatkan peluang pada menit ke-64 melalui
sepak pojok yang dieksekusi Bruno Dybal.  Bola kemudian memantul ke
arah Vivi Asrizal yang langsung melepaskan tendangan.

Namun, tembakan Vivi Asrizal tak membahayakan pertahanan Bhayangkara
sebab melebar di sisi kiri gawang yang dikawal Wahyu Tri Nugroho.

Hingga pertandingan berakhir tidak ada gol tambahan tercipta.
Bhayangkara FC menang 0-2 atas Persiraja Banda Aceh.

Susunan Pemain

Persiraja Banda Aceh : 20-Rolas Divaio (PG); 6-Eriyanto, 3-Chairul
Rifan, 4-Leo Lelis (21-Yasvani 69'), 16-Rendi Saputra, 27-Alvin
(47-Khairil Anwar 66'), 19-Ridha Umami (11-Vivi Asrizal 38');
7-Assanur Rijal (22-Rizky Yusuf 46'), 8-Muhammad Rifaldi (13-Andika
Kurniawan 66'), 24-Arya Gerryan, 10-Bruno Dybal.

Pelatih: Sergio Alexandre

Bhayangkara FC : 1-Wahyu Tri Nugroho (PG); 20-Sani Rizki, 33-Hansamu
Yama, 4-Anderson Salles (27-Indra Kahfi 90+1'), 14-Ruben Sanadi,
6-Evan Dimas, 8-Muhammad Hargianto, 23-Wahyu Subo Seto (29-Arthur
Bonai 76'), 9-Melvin Platje (3-Dodi Irawan 77'), 99-Herman Dzumafo
(37-Jajan Mulyana 90+1'), 22-Dendy Sulistyawan (7-Andik Vermansyah
77').

Pelatih : Paul Munster

Berkat hasil ini, Bhayangkara FC bertahan di peringkat ketiga klasemen
Liga 1 2021-2022 dengan catatan 66 poin. ***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x