Dua Wakil Spanyol Beda Nasib di Liga Europa, Barcelona Imbang, Sevilla Menang Tipis

- 12 Maret 2022, 06:17 WIB
Dua Wakil Spanyol Beda Nasib di Liga Europa Barcelona Imbang, Sevilla Menang Tipis
Dua Wakil Spanyol Beda Nasib di Liga Europa Barcelona Imbang, Sevilla Menang Tipis /Twitter @FCBarcelona

SEMARANGKU - Babak 16 besar Liga Europa leg pertama dengan hasil bertolak belakang antara dua wakil Spanyol, yakni Barcelona dan Sevilla.

Barcelona ditahan imbang klub Turki di leg pertama, sementara itu Sevilla menang tipis di babak 16 besar Liga Europa saat jumpa wakil Inggris tadi malam.

Pada babak 16 besar Liga Europa ini Barcelona sedikit mengalami masalah ketajaman lini depan. Kemudian tim Sevilla tampil lebih baik setelah tersingkir dari Liga Champions.

Baca Juga: Siaran Live Streaming Atletico Madrid vs Cadiz Liga Spanyol, Misi Tandang Berat El Submarino Amarillo

Justru hal yang menjadi sorotan publik sosok kiper Galatasaray yang berstatus pinjaman dari Barcelona. Inaki Pena Sotorres namanya kiper jebolan La Masia yang membela tim yang bermarkas di Istanbul.

Penampilan apik kiper Galatasaray Inaki Pena Sotorres mengundang pujian, pemain yang membuat kepayahan Barcelona untuk menjebol gawangnya tadi malam.

Inaki Pena Sotorres beberapa kali melakukan penyelamatan epik, dan Pena kemampuan kiper usia 23 tahun ini dalam membaca arah bola cukup baik, dan mengamankan gawang Galatasaray dari kebobolan.

Galatasaray bertandang ke Camp Nou, kandang Barcelona melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Europa.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Jumat 11 Maret 2022: Saksikan Laga PSS Sleman VS Persita Yang Akan Berlangsung Hari Ini

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x