Hasil Laga Tunda Matchday 6 Liga Champions Atalanta vs Villarreal, Antar Kapal Selam Kuning ke Fase Gugur

- 10 Desember 2021, 17:18 WIB
Hasil Laga Tunda Matchday 6 Liga Champions Atalanta vs Villarreal, Antar Kapal Selam Kuning ke Fase Gugur
Hasil Laga Tunda Matchday 6 Liga Champions Atalanta vs Villarreal, Antar Kapal Selam Kuning ke Fase Gugur /Twitter @VillarrealCFen/

 

SEMARANGKU - Hasil laga tunda Atalanta vs Villarreal dalam matchday 6 Liga Champions akan melengkapi 16 kontestan di fase gugur. Tim berjuluk Kapal Selam Kuning ini menambah wakil Spanyol di babak 16 besar.

Laga matchday 6 Liga Champions Atalanta vs Villarreal terpaksa ditunda karena faktor cuaca.

Pemenang dari laga Atalanta vs Villarreal otomatis lolos fase gugur sebagai runner up Grup G Liga Champions.

Baca Juga: Hasil Matchday 6 Liga Champions: Barcelona Lolos ke Liga Europa, Chelsea Ditahan Imbang di Laga Terakhir Fase

Laga tunda matchday 6 Liga Champions antara Atalanta vs Villarreal berlangsung sengit dan ketat, dengan jarak satu poin kedua tim memiliki peluang yang sama untuk lolos ke fase gugur.

Babak pertama laga Atalanta vs Villarreal berjalan dengan tempo cepat, pemain kedua tim bertarung untuk menguasai jalannya pertandingan.

Justru gawang Atalanta kebobolan lebih dulu, kali ini lewat sontekan pemain nasional Belanda Arnaut Danjuma pada menit 3. Dan membawa Villarreal unggul 0-1.

Pemain Atalanta kembali menguasai kendali permainan untuk mengejar ketinggalan satu gol, namun lini bertahan Kapal Selam Kuning masih mampu mengantisipasi serangan Sang Dewi.

Baca Juga: Dampak Positif Ralf Rangnick Bawa Manchester United Juara Grup F dan Lolos 16 Besar Liga Champions

Jelang akhir babak pertama Villarreal kembali menambah gol lewat Etienne Capoue di menit 42.

Babak pertama matchday 6 Liga Champions pun berakhir dengan kedudukan 0-2 untuk keunggulan klub Spanyol itu atas Atalanta.

Pada babak kedua pertandingan matchday 6 Liga Champions semakin alot juga menentukan lolos tidaknya, dan kedua tim bergantian menyerang untuk klaim lolos fase berikutnya.

Villarreal menambah keunggulan menjadi 0-3 lewat aksi Arnaut Danjuma di menit 51. Atalanta pun semakin tertinggal gap dan wajib menyarangkan empat gol, untuk memperbesar peluang lolos.

Melalui skema serangan balik Atalanta membobol gawang Villarreal pada menit 71 lewat gol Ruslan Malinovskyi. Skor pun berubah menjadi 1-3 dan Sang Dewi butuh gol lebih dari tiga.

Kembali tim berjuluk Sang Dewi mengejar ketinggalannya lewat gol pemain nasional Kolombia Duvan Zapata di menit 80.

Pertandingan Atalanta vs Villarreal pun semakin seru dan dramatis, tim Kapal Selam Kuning berupaya menerapkan skema bertahan dari gempuran pemain Atalanta dalam 10 menit terakhir babak kedua.

Upaya Atalanta menambah gol tidak tercapai karena rapatnya pertahanan Villarreal dan penyelesaian yang buru-buru para pemain Atalanta.

Babak kedua pun berakhir dengan kedudukan 2-3 untuk kemenangan Villarreal atas tuan rumah Atalanta di matchday 6 Liga Champions.

Hasil tersebut mengantarkan Villarreal lolos ke babak 16 besar untuk ketiga kalinya, Liga Champions musim 2010-11 menjadi hasil terbaik tim berjuluk Kapal Selam Kuning itu.

Sedangkan Atalanta harus puas berkompetisi di Liga Europa musim ini, setelah menempati peringkat ketiga klasemen akhir Grup G Liga Champions.

Dan kontestan yang berhasil lolos ke fase gugur Liga Champions musim ini sudah lengkap dengan kemenangan Villarreal atas wakil Italia Atalanta pada Jumat dini hari tadi.***

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah