PBSI Umumkan Tim Bulutangkis Indonesia Mundur dari BWF World Championship 2021 Spanyol: Berikut Alasannya

- 9 Desember 2021, 06:50 WIB
PBSI Umumkan Tim Bulutangkis Indonesia Mundur dari BWF World Championship 2021 Spanyol: Berikut Alasannya
PBSI Umumkan Tim Bulutangkis Indonesia Mundur dari BWF World Championship 2021 Spanyol: Berikut Alasannya /Twitter @INABadminton

"Kami tidak mau mengambil resiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama. Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia," lanjut Rionny.

Selain itu, juga ada imbauan dari pemerintah Republik Indonesia, di tengah pandemi yang belum mereda untuk mengurangi kegiatan berpergian ke luar negeri.

Apalagi di sejumlah negara Eropa juga terjadi lonjakan pesat kasus Covid-19. Spanyol telah mendeteksi dua kasus varian baru Omicron.

World Health Organization (WHO) telah mengumumkan bahwa varian B.1.1.529 atau Omicron pertama kali dilaporkan ke WHO dari Afrika Selatan pada 24 November 2021 dan sudah menyebar ke Eropa.

Dalam beberapa minggu terakhir, infeksi telah meningkat tajam, bertepatan dengan deteksi varian Omicron. WHO menjelaskan bahwa varian Omicron memiliki sejumlah besar mutasi yang sangat mengkhawatirkan dan bisa menular dengan cepat.

"Saat ini, ditemukan dan ada tanda-tandanya varian baru Omicron. Di beberapa bagian Catalonia, ada sampel dengan mutasi spesifik yang terkait dengan mutasi ini," kata Carmen Cabesas, Direktur Regional Kesehatan Masyarakat.***

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x