9 Klub BRI Liga 1 Ini Lolos Lisensi Klub AFC 2021, Awali Langkah Jadi Profesional

- 21 Oktober 2021, 10:15 WIB
9 Klub BRI Liga 1 Ini Lolos Lisensi Klub AFC 2021, Awali Langkah Jadi Profesional
9 Klub BRI Liga 1 Ini Lolos Lisensi Klub AFC 2021, Awali Langkah Jadi Profesional /Tangkapan Layar/Indosiar.com

"Ada beberapa klub yang sama sekali memang tidak melakukan submit dokumen yang diperlukan." ungkap Timmy Setiawan.

Timmy Setiawan mengharapkan semua klub punya cara pandang yang sama soal kemajuan klub itu sendiri hingga persepakbolaan nasional di kancah sepak bola Asia.

"Kami berharap kedepannya semua klub memiliki kepedulian yang sama untuk dapat memaksimalkan untuk lolos di lisensi AFC." lanjutnya.

Berikut 9 klub BRI Liga 1 yang dinyatakan lolos lisensi klub AFC dan lisensi klub Nasional pada 2021:

1. Arema FC
2. Bali United
3. Bhayangkara FC
4. Borneo FC
5. Madura United
6. Persija Jakarta
7. Persib Bandung
8. Persebaya Surabaya
9. PSM Makassar

Kesembilan klub BRI Liga 1 yang telah lolos verifikasi lisensi klub dari AFC dapat mengikuti event Asian Champions League dan AFC Cup.

Diantara 9 klub tersebut jika posisi akhir musim BRI Liga 1 dengan menduduki dua tempat teratas. Juara Liga 1 akan lolos otomotis ke preliminary Asian Champions League.

Sementara klub yang berposisi sebagai runner-up Liga 1 lolos ke fase grup AFC Cup.

Proses lisensi klub AFC ini sudah dilakukan sejak bulan April 2021 dan diawali akreditasi oleh regulasi klub lisensi AFC, kemudian dilanjutkan pertemuan secara virtual.

Setelah itu delegasi melakukan kunjungan ke sekretariat klub BRI Liga 1 dan meninjau stadion klub tersebut. ***

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah