Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 FIFA 2023, Ini Dia Jadwal Tanggal Resmi dan Daftar Negara yang Berlaga

17 Maret 2023, 18:30 WIB
Jadi Tuan Rumah U-20 FIFA 2023, Ini Dia Tanggal Resmi dan Daftar Pemain Indonesia / /fifa.com/

SEMARANGKU –  Gelaran Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia segera dimulai.

Piala Dunia akan diadakan di beberapa kota di Indonesia tepat pada tanggal 30 Mei hingga 11 Juni 2023 nanti.

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan bahwa Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 memiliki kontak dengan FIFA untuk menjamin keamanan bagi setiap peserta Piala Dunia U-20.

Erick menambahkan bahwa banyak hal lain yang juga dibicarakan dengan FIFA, termasuk kebutuhan logistik, operasional lain yang membutuhkan perbaikan. Setiap tindakan PSSI yang dipimpinnya membutuhkan dukungan penuh dari masyarakat.

Sementara itu, rasa terima kasih disampaikan oleh Yunus Nusi selaku Sekretaris Jenderal PSSI. Ia mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang sudah turut membangun kerja sama dengan baik untuk mendukung proses persiapan Indonesia sebagai tuan rumah.

Baca Juga: Info Transfer Arsenal Hari Ini: Arsenal Incar Denzel Dumfries dan Newcastle Inginkan Kieran Tierney

Apresiasi tinggi perlu diberikan kepada Indonesia karena mempunyai tekad memberikan yang terbaik dalam persiapan Piala Dunia U-20 2023, serta melayani tamu dari berbagai negara yang hadir, termasuk Israel.

Pelaksanaan Piala Dunia U-20 2023 rencananya akan digelar di enam kota sekaligus yaitu, Jakarta, Bandung, Solo, Surabaya, Palembang dan Gianyar. Indonesia, sebenarnya telah ditunjuk sebagai tuan rumah piala dunia tahun 2021, namun saat itu ada pandemi.

Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali berharap Indonesia bisa menjadi tuan rumah yang baik. Untuk Marchandise Resmi Piala Dunia U-20 bekerja sama dengan PT Juara Raga Aditya, Marchandise tersebut ada 53 jenis. Beberpa diantaranya adalah T-Shirt, Jersey, Jaket, Celana, sandal dan lain-lain.

Baca Juga: Prediksi Skor AS Roma vs Real Sociedad Lengkap dengan Head to Head dan Starting Line Up

Sesuai dengan arahan Presiden Jokowi, Pemerintah bersama PSSI harus bersinergi mensukseskan ajang ini.

“Ajang ini bukan hanya sepak bola semata, melainkan kesuksesan Piala Dunia U-20 tahun 2023 adalah harga diri bangsa. Oleh karena itu kita pemerintah bersama PSSI  harus sama-sama bersinergi menyukseskan ajang ini agar Indonesia bisa menjadituan rumah yang baik” ujar Menpora.

Marchandise ini bisa dipesan melalui situs resmi juaraga. Para konsumen juga bisa mendapatkan produk ini melalui 13 ribu outlet Alfamart yang tersebar di Indonesia, Juaraga juga bertekad memenuhi standard dan aturan yang ditetapkan oleh FIFA.

Kabar Indonesia menjadi tuan rumah ini sampai viral di Twitter dengan ramai #JagaSportivitasU20 . terdapat 12 tim negara yang akan. Bertanding adalah

Republik Dominika (CONCACAF)

Guatemala (CONCACAF)

Honduras (CONCACAF)

Amerika Serikat (CONCACAF)

Fiji (OFC)

Selandia Baru (OFC)

Inggris (UEFA)

Prancis (UEFA)

Israel (UEFA)

Italia (UEFA)

Slowakia (UEFA). ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler