PSIS Semarang vs Persib Bandung Kick Off Jam Berapa? Cek Jadwal BRI Liga 1 di Sini

31 Januari 2023, 11:09 WIB
PSIS Semarang vs Persib Bandung Kick Off Jam Berapa? Cek Jadwal BRI Liga 1 di Sini /Instagram.com/@persib/

SEMARANGKU - Cek jadwal kick off PSIS Semarang vs Persib Bandung dalam pekan ke-21 BRI Liga 1 2022-2023 selengkapnya di sini.

Persib Bandung di bawah asuhan pelatih Luis Milla bakal melawat ke Stadion Jatidiri untuk menantang tuan rumah, PSIS Semarang.

Laga PSIS Semarang kontra Persib Bandung menjadi pertandingan seru yang menarik disaksikan sore ini.

Dapatkan informasi jadwal pertandingan PSIS Semarang vs Persib Bandung dengan menyimak ulasan berikut sampai akhir.

Baca Juga: iPhone 11 Ponsel Gaul Cocok Untuk Anak Muda, Ramah di Kantong Juga Karena Harganya Turun Drastis

Duel dua tim biru tersebut dijadwalkan berlangsung pada pukul 16.30 WIB di Stadion Jatidiri, Semarang. Partai penutup pekan ke-21 ini diperkirakan akan berjalan alot.

Persib Bandung yang datang membawa misi kemenangan tentunya ingin tetap meneruskan tren positif. Seperti diketahui, anak asuhan Luis Milla belum tersentuh kekalahan dalam 12 pertandingan terakhir.

Kini Marc Klok dan rekan-rekannya berada di posisi ketiga dalam klasemen sementara BRI Liga 1 2022-2023. Apabila mampu menekuk PSIS Semarang, tentu Maung Bandung bisa menggeser Persija Jakarta yang masih bertengger di puncak.

Namun, menghadapi PSIS Semarang yang mempunyai stamina bugar tentunya bukan hal mudah. Tim racikan Muhammad Ridwan mempunyai kondisi kebugaran yang apik.

Skuad Mahesa Jenar memang memliki waktu istirahat yang lebih banyak, lantaran laga melawan PS Barito Putera sebelumnya harus ditunda.

"Semua pemain dalam kondisi yang siap. Termasuk para pemain yang baru pulih dari cedera," ucap M Ridwan dilansir dari laman resmi Liga 1.

Akan tetapi, ia belum bisa memastikan apakah Vitinho pemain baru mereka dapat diturunkan atau tidak. Berdasarkan klasemen sementara, PSIS Semarang sendiri ada di urutan ke-8 dengan 26 poin.

Di sisi lain, pasukan Maung Bandung harus kehilangan dua pemain andalan, yaitu Ricky Kambuaya dan Henhen Herdiana. Persib Bandung hanya memboyong 22 pemain untuk meredam perlawanan PSIS Semarang.

Baca Juga: Temukan Harga Resmi iPhone 14 Series di Sini, Berapa Harga iPhone 14 Pro Max Akhir Januari?

Kendati demikian, hal tersebut tak menjadi masalah besar bagi pelatih Luis Milla yang telah membawa Persib Bandung melesat ke papan atas klasemen sementara.

"Sudah beberapa kali kami bermain dengan kondisi ada pemain yang absen bermain dan itu bukan masalah. Kami hanya fokus untuk mencari siapa pemain yang mungkin menjadi pengganti dan bisa bermain dengan maksimal," ungkap pelatih yang pernah menangani Timnas Indonesia tersebut.

Berikut adalah jadwal BRI Liga 1 2022-2023 hari ini:

• 15.00 WIB: Barito Putera vs PSS Sleman
Stadion Demang Lehman (Live Vidio)

• 16.30 WIB: PSIS Semarang vs Persib Bandung
Stadion Jatidiri, Semarang (Live Indosiar)

Demikian informasi mengenai jadwal pertandingan pekan ke-21 BRI Liga 1 hari ini.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler