Cek Saldo ATM, BLT Subsidi Gaji Tahap 5 Cair Rp 2,4 Juta ke 618 Ribu Pekerja, Pastikan Kamu termasuk

- 8 Oktober 2020, 10:52 WIB
Ilustrasi BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap 5.
Ilustrasi BLT BPJS Ketenagakerjaan tahap 5. /Pikiran-rakyat.com

SEMARANGKU - Bantuan BLT subsidi gaji tahap 5 cair ke 618 ribu rekening pekerja yang telah ditetapkan sebagai penerima yang valid.

Bantuan BLT subsidi gaji BPJS Rp2,4 juta tersebut, sudah dicairkan ke semua rekening Bank BNI, BRI, BTN, hingga Mandiri.

Diketahui, sebanyak 12,4 juta pekerja telah ditetapkan sebagai penerima bantuan BLT subsidi gaji.

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji Tahap 5 Cair ke 618 Ribu Pekerja Rp 2,4 Juta, Cek Lewat Aplikasi, WhatsApp dan SMS

Baca Juga: Kehabisan Kuota Internet Gratis dari Pemerintah? Yuk Klaim Bantuan dari Telkomsel, Ini Cara Dapatnya

Per tanggal 6 Oktober 2020, Kemnaker sudah mencairkan dana BLT untuk 11.470.586 pekerja atau 98,42 persen dari jumlah total penerima tahap 1 sampai 4.

"Insyaa Allah besok akan bisa dicairkan sebagaimana sebelumnya akan disampaikan kepada KPPN. Kemudian KPPN mencairkan kepada bank penyalur, dari bank penyalur akan disampaikan kepada penerima subsidi gaji/upah," tutur Ida Fauziah selaku Menaker, dilansir oleh Semarangku dari laman Antara.

Berdasarkan keterangan tersebut, BLT subsidi gaji tahap 5 dinyatakan cair pada Rabu kemarin 7 Oktober 2020 sehingga para pekerja dapat melakukan pengecekan di rekening masing-masing

Baca Juga: Mantap, Facebook Kucurkan Dana Rp12,5 Miliar untuk UKM di Indonesia, Berikut Info Selengkapnya

Halaman:

Editor: Risco Ferdian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x