Terungkap! Ternyata Ini Alasan Utama Mabes Polri Larang Gelaran Nobar Film G30S PKI

- 29 September 2020, 18:15 WIB
ILUSTRASI Kesemrawutan Fakta-fakta G 30 S PKI.*/
ILUSTRASI Kesemrawutan Fakta-fakta G 30 S PKI.*/ /Portal Jember/

SEMARANGKU – Topik hangat yang senantiasa dibahas masyarakat pada bulan September, terlebih di akhir bulan adalah salah satu peristiwa bersejarah negeri ini, yakni G30S PKI. Bahkan telah tersedia film documenter dari peristiwa tersebut.

Film documenter G30S PKI tersebut di produksi oleh Perum Perusahaan Film Negara (PPFN) pada tahun 1984 tersebut disutradarai oleh Arifin C. Noer. Film tersebut rutin diputar setiap tahunnya ketika Orde Baru Berjaya.

Akan tetapi, pemutaran film documenter G30S tersebut sempat dihentikan ketika Orde Baru ditumbangkan oleh Reformasi tahun 1998. Tetapi, tahun belakangan ini kembali diputar baik oleh stasiun televisi swasta hingga pihak pemerintah pun memutarnya lagi.

Baca Juga: Sinopsis Standoff Bioskop Trans TV Malam Ini, Mantan Militer Lindungi Gadis dari Pembunuh

Baca Juga: Shopee Liga 1 Indonesia Diundur, Iwan Bule: Saya Harap Bulan Depan Bisa Digelar!

Berbeda dengan tahun ini, Mabes Polri memberi ketegasan bahwa pihaknya tidak akan mengeluarkan izin dalam bentuk apapun yang dapat mengundang kerumunan banyak orang, termasuk nobar film G30S PKI.

“Yang jelas Polri tidak akan mengeluarkan izin keramaian,” tutur Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen Awi Setiyono di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Senin, 28 September 2020, sebagaimana dikutip Semarangku dari RRI.

Pihak Polri tidak akan memberikan izin melakukan nonton bareng film G30S PKI dengan pertimbangan keselamatan masyarakat lebih penting, mengingat masa pandemi COVID-19 di Indonesia belum berakhir.

Baca Juga: Meski Liga 1 Diundur Lagi, Kabar Baiknya Seluruh Pemain dan Official PSIS Semarang Negatif Covid-19

Halaman:

Editor: Risco Ferdian

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x