Viral Mobil Kepresidenan RI 1 'Off Road' Jalan Rusak di Lampung Selatan, Jokowi : Infrastruktur Jalan Itu Pent

- 6 Mei 2023, 06:30 WIB
Presiden Jokowi meninjau kondisi jalan rusak di Provinsi Lampung
Presiden Jokowi meninjau kondisi jalan rusak di Provinsi Lampung /Foto Instagram Jokowi

SEMARANGKU - Beredar viral di media sosial video mobil Kepresidenan RI 1 'Off Road' di jalan yang rusak di Lampung Selatan. 
 
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengatakan pentingnya infrastruktur jalan untuk mobilitas orang dan barang. 
 
Mobil Kepresidenan RI 1 viral 'Off Road' di jalan rusak di Lampung Selatan, Presiden Jokowi mengatakan pentingnya infrastruktur jalan. 
 
Presiden Jokowi tengah mengecek langsung jalan yang rusak parah di Lampung Selatan. 
 
 
Hal tersebut dilakukan Presiden Jokowi di jalan yang rusak di Kabupaten Lampung Selatan pada Jumat siang, 5 Mei 2023. 
 
Melalui Instagram resminya, Presiden Jokowi mengunggah video singkat saat melalui jalan rusak di Lampung Selatan. 
 
Jalan yang ditinjau langsung Presiden Jokowi adalah jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan. 
 
 
Menurut Presiden Jokowi, pembangunan infrastruktur jalan itu penting untuk mendukung arus mobilitas orang dan barang. 
 
"Mobilitas yang lancar akan membantu menurunkan biaya logistik dan harga barang di pasar-pasar, " kata Jokowi pada Instagram-nya. 
 
Selanjutnya dengan tegas melalui Instagram-nya, Presiden Jokowi menghimbau pada masyarakat apabila masih ada jalan yang rusak parah, agar melaporkan kepada dirinya. 
 
"Apabila jalan di daerah Anda masih rusak parah dan sudah lama tidak diperbaiki, sampaikan kepada saya, " tegas Jokowi. 

Sebagai informasi, sebelumnya sempat viral banyaknya jalan yang rusak parah di Lampung Selatan. 
 
Kondisi jalan rusak parah di Lampung Selatan itu sudah berlangsung lama dan belum diperbaiki hingga sekarang. 
 
Bahkan Presiden Jokowi sejak awal mengumumkan ingin meninjau langsung jalan-jalan rusak di Lampung Selatan. 
 
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung pun segera memperbaiki beberapa ruas jalan rusak sebelum kedatangan Presiden Jokowi. 
 
Namun ternyata Presiden Jokowi mengubah rute perjalanannya yakni jalan Terusan Ryacudu yang rusak parah di Kabupaten Lampung Selatan. 
 
Sehingga menjadi viral di media sosial mobil Kepresidenan RI 1 'Off Road' di jalan yang rusak di Lampung Selatan.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x