UPDATE TERKINI! Profil Yana Mulyana, Wali Kota Bandung yang Baru Setahun Menjabat Kena OTT KPK

- 15 April 2023, 11:46 WIB
Profil Yana Mulyana, Wali Kota Bandung yang Baru Setahun Menjabat Kena OTT KPK
Profil Yana Mulyana, Wali Kota Bandung yang Baru Setahun Menjabat Kena OTT KPK /Dok. Humas Pemkot Bandung/

SEMARANGKU - Yana Mulyana, Wali Kota Bandung, terjaring operasi tangkap tangan yang dilakukan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Jumat, 14 April 2023, malam hari WIB.

KPK menduga Yana Mulyana terlibat kasus suap pengadaan CCTV dan jasa penyedia jaringan internet di wilayah Kota Bandung.

Ali Fikri, Kepala Bagian Pemberitaan KPK, mengatakan selain Wali Kota Bandung, ada beberapa orang yang juga ikut terseret dalam masalah ini.

Baca Juga: Pemerintah Sleman Menyerakan Penghargaan Kepada Olahragawan POPDA 2023, Sebagai Rasa Terimakasih

"Kegiatan tangkap tangan dilakukan tim KPK dari (Jumat) siang hingga Jumat malam. Beberapa orang yang ditangkap diantaranya, benar, Wali Kota Bandung," kata Ali di Jakarta pada Sabtu, 15 April 2023.

Sejumlah pihak yang terciduk dalam OTT ini digiring ke Gedung Merah Putih di Jakarta Selatan. Mereka akan menjalani pemeriksaan lanjutan dalam waktu 1x24 jam ke depan.

Status dari para pelaku terduga kasus suap akan diumumkan oleh KPK. Firli menyampaikan pihaknya sedang memproses perkara tersebut.

"Berikutnya segera menentukan sikap 1x24 jam setelah penangkapan tersebut. Perkembangan segera kami informasikan," ucapnya.

Dia juga menambahkan pengungkapan skandal korupsi ini berdasarkan laporan masyarakat. Kemudian ada temuan bahwa Yana Mulyana dan beberapa pejabat di lingkungan Kota Bandung terindikasi ikut andil dalam penyelewengan program Bandung Smart City.

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x