Hasil Survei Magna Charita Pasangan Anies-AHY Ungguli Pasangan Ganjar, Prabowo dan Puan

- 18 Maret 2023, 17:05 WIB
Anies & AHY makin mesra, akankah keduanya berpasangan menjadi calon presiden dan calon wakil presiden di Pilpres 2024
Anies & AHY makin mesra, akankah keduanya berpasangan menjadi calon presiden dan calon wakil presiden di Pilpres 2024 /

SEMARANGKU – Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendapatkan hasil unggul dengan Agus Harimurti Yudhoyono AHY sebagai pasangan Capres dan Cawapres.

Direktur Kajian Lembaga Survei Magna Charta Politika Wildan Ramadhan Wijaya baru saja merilis hasil survei terbaru terkait Cawapres dan wapres untuk pemilu mendatang.

‘’Pasangan Anies-AHY unggul untuk semua simulasi pasangan calon,’’ ucap Wildan di Jakarta, Jumat 17 maret 2023.

Sebelumnya Lembaga Survei Magna Charta Politika melakukan simulasi 4 pasang calon Presiden dan calon Wakil Presiden.

Baca Juga: Bule Amerika Ngamuk saat Dirazia dan Sebut Polisi hanya Incar Uangnya, Polda Bali: Deportasi Saja

Yang pertama pasangan Anies-AHY, yang mendapatkan elektabilitas paling tinggi dengan 31,4 persen. Kemudian ada pasangan Ganjar Pranowo-Erick Thohir dengan capaian 19,7 persen.

Selanjutnya Pasangan Prabowo Subianto-Muhaimin Iskandar dengan perolehan 15,9 persen. Dan yang terakhir yaitu pasangan Puan Maharani- Andika Perkasa dengan perolehan paling sedikit yaitu sebesar 11,7 persen.

Survei tersebut tidaklah semuanya, masih ada yang belum melakukan pemilihan atau tidak menjawab, yaitu sebanyak 21,3 persen. Yang artinya hasil tersebut bisa saja berubah.

Survei ini dilakukan sejak tanggal 9-18 Maret 2023. yaitu dengan mengambil sampel dari populasi warga negara Indonesia yang mempunyai hak pilih.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x