Viral Turis Bule Berulah di Bali dan Banyuwangi, Sandiaga Uno: Yang Ngeyel Blacklist

- 10 Maret 2023, 18:35 WIB
Netizen Kompak Keluhkan Aksi Nakal Bule di Bali, Curhat Berasa Dijajah di Negara Sendiri
Netizen Kompak Keluhkan Aksi Nakal Bule di Bali, Curhat Berasa Dijajah di Negara Sendiri /Twitter @niluhdjelantik

SEMARANGKU - Sandiaga Uno komentari turis bule di Bali yang mulai banyak berulah dan meresahkan warga lokal.

Menanggapi viralnya video turis-turis bule di tempat wisata seperti Bali dan Banyuwangi yang membuat ulah, Sandiaga Uno akan melakukan sosialisasi prosedur pariwisata, dan mengancam akan mem-Blacklist wisatawan yang masih ngeyel.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan tidak akan berkompromi terhadap turis asing atau bule, yang melanggar aturan di Indonesia 

Pria yang akrab disapa Sandiuno ini menyampaikan pemerintah akan menggelar karpet merah untuk seluruh wisatawan. Namun, mereka wajib mematuhi peraturan yang berlaku di Indonesia.

Lebih lanjut, Sandi berharap kedepannya akan tercipta pariwisata yang aman, nyaman dan menyenangkan, terutama untuk masyarakat setempat.

Baca Juga: 7 Turis Asal Rusia yang Nyalakan Flare di Kawah Ijen Terkena Blacklist, Ini Kata Sandiaga Uno

“Tegas saya sampaikan TIDAK ADA KOMPROMI. Kami menggelar karpet merah untuk seluruh wisatawan, tetapi mereka harus mematuhi seluruh peraturan yang berlaku di Indonesia. Kita harus ciptakan pariwisata yang nyaman, aman, dan menyenangkan untuk semua orang, khususnya untuk masyarakat.” cuitnya Sandi melalui akun Twitter-nya.

Cuitan Sandiuno ini mendapat respon positif dari warga Twitter, mereka mendukung dan meminta Menparekraf untuk mengambil tindakan tegas pada turis-turis asing, terutama turis Rusia.

Seperti cuitan dari akun @Dimas Tri: “Pak @sandiuno untuk sementara turis Rusia dilarang masuk ke Indonesia, boleh gak sih? atau ijin visanya diperketat aja? Mohon dipertimbangkan pak. Terima Kasih.” cuitnya.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x