Tentang Polemik Aset Akademi TNI, Ganjar Pranowo Fokus Covid-19 Dulu, Tidak Boleh Urus Itu

- 9 Juli 2020, 19:02 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. / Humas Provinsi Jateng
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. / Humas Provinsi Jateng /

SEMARANGKU - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan sudah berkoordinasi dengan Panglima TNI terkait polemik kepemilikan aset tanah antara Pemkot Magelang dangan Akademi TNI.

Ia meminta semua pihak untuk fokus menangani Covid-19 lebih dulu daripada berpolemik.

"Tadi saya sudah komunikasi sama Panglima TNI, pokoknya sekarang semua urus Covid-19 dulu, tidak boleh urus itu. Panglima (TNI) sudah sepakat dan kami juga siap fasilitasi (penyelesaian polemik)," kata Ganjar Pranowo ditemui di Kantor Gubernur Jawa Tengah, Kamis (9/7/2020).

Baca Juga: Lawang Sewu Segera di Buka, Protokol Kesehatan Diterapkan ke Pengunjung

Menurutnya, komunikasi antar-instansi itu sangat diperlukan untuk menyelesaikan polemik kepemilikan aset. Permasalahan itu juga akan dikomunikasikan oleh Panglima TNI dengan Kemendagri.

"Nanti Panglima akan coba bicara juga dengan Kemendagri. Kita bereskan secara baik-baik. Semua harus memberikan satu informasi yang benar, yang baik, sesuai harapan masing-masing, dan antarpemerintah harus bisa komunikasi. Harus bisa komunikasi, nggak boleh nggak, saya siap fasilitasi dan insyaallah nanti beres," jelas Ganjar Pranowo.

Pertemuan antara Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dengan Pemerintah Kota Magelang juga sudah dilakukan di Kantor Gubernur Jawa Tengah pada Kamis (9/7/2020) pagi.

Baca Juga: Panduan Saat Bertemu Dengan Kerabat Di Era Kebiasaan Baru

Pertemuan itu untuk mendengar penjelasan dari Wali Kota Magelang mengenai polemik yang terjadi.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x