Menteri Pertanian RI Sempat Salah Sangka Terhadap Bupati Kendal

- 28 Juni 2020, 06:05 WIB
Mentan dan Bupati Kendal saat panen raya jagung di Kabupaten Kendal. / Semarangku
Mentan dan Bupati Kendal saat panen raya jagung di Kabupaten Kendal. / Semarangku /

SEMARANGKU – Kunjungan Menteri Pertanian Republik Indonesia Syahrul Yasin Limpo ke Kabupaten Kendal Jawa Tengah Sabtu (27/62020) kemarin menyisakan cerita yang cukup menarik.

Disela-sela pidato pembukaannya Mentan sempat salah sangka kepada Bupati Kendal dr. Mirna Annisa M.Si. Karena sebelumnya belum pernah bertemu secara langsung dan hanya berkomunikasi lewat pesan elektronik selama ini.

Mentan Syahrul Yasin Limpo awalnya mengira jika Bupati Kendal yang sering sekali mengirimi pesan kepadanya itu adalah seorang pria. Namun ketika akan bertemu baru tahu kalau Bupati Kendal tersebut adalah seorang wanita yang masaih muda.

 Baca Juga: Jorge Lorenzo Beli Mobil Lagi Kini Lamborghini dengan No Seri 0

“Awalnya saya itu tidak tahu kalau Bupati Kendal seorang wanita. Saya pikir laki-laki. Pantas saja kalau Bupati Kendal ini sering sekali mengingatkan saya untuk mengunjungi Kabupaten Kendal,” kata Syahrul Yasin Limpo yang asli dari Sulawesi itu.

“Bahkan pesan yang dikirimkan juga sering, pantas saja ternyata seorang wanita. Saya pikir ini Bupati kok cerewet sekali ya, eh ternyata wanita, pantas saja. Tapi ini bagus karena saya jadi lebih paham apa yang ingin diutarakan dan disampaikan ke kami,” tambahnya.

Seperti diberitakan sebelumnya di Semarangku.com jika Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dalam kunjungan kerjanya di Jawa Tengah menyempatkan diri untuk ikut panen raya jagung hibrida di Desa Pucangrejo, Kecamatan Gemuh Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Sabtu kemarin. Beritanya Klik Disini

 Baca Juga: Bos PSIS Semarang Yoyok Sukawi Apresiasi Kelanjutan Kerjasama PSSI dan Shin Tae-yong

Didampingi Bupati Kendal dr. Mirna Annisa, M.Si., Menteri Pertanian datang siiang hari dan langsung menuju ladang jagung yang sudah siap panen. Dengan penuh semangat Syahrul Yasin Limpo langsung ikut turun ke ladang dan memetik jagung hibrida yang sudah siap dipanen.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x