Kawasan Wisata Candi Borobudur Bakal Jadi Bali Baru, Ganjar Pranowo Minta Izin ke Tiga Menteri Jadi Mandor

- 12 Maret 2021, 15:46 WIB
Ganjar Pranowo bersama para Menteri Jokowi berkunjung ke kawasan wisata candi Borobudur yang akan disulap jadi Bali baru di Indonesia
Ganjar Pranowo bersama para Menteri Jokowi berkunjung ke kawasan wisata candi Borobudur yang akan disulap jadi Bali baru di Indonesia /

 

SEMARANGKU - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta ijin ke tiga menteri untuk menjadi mandor pembangunan kawasan wisata candi Borobudur menjadi Bali baru.

Saat berhadapan langsung di depan tiga Menteri di Magelang, Ganjar Pranowo spontang meminta izin jadi mandor pembangunan kawasan wisata candi Borobudur.

Presiden Jokowi mengutus 3 menteri untuk melihat dan melakukan pembangunan kawasan candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, Jumat 12 Maret 2021 dengan harapan bisa menjadi Bali baru di Indonesia.

Baca Juga: Bisa Dapatkan Kuota Internet Gratis dari Kemdikbud Hingga 12 GB, Hanya Denga Satu Langkah Gak Ribet!

Salah satu tujuan Menteri Presiden Jokowi ini adalah untuk membantu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo mempercepat pengembangan Kawasan Borobudur sebagai Bali Baru di Indonesia.

Tiga menteri tersebut adalah Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marinvest) Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Makarim.

Selain itu, turut hadir pula Wakil Menteri Parekraf, Angela Tanoesoedibjo, jajaran Dirjen dan Deputi dari berbagai kementerian termasuk Kementerian.

Baca Juga: Kuota 600 Ribu, Ini Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 14 Terupdate!

Sejumlah titik lokasi kawasan Borobudur disambangi dalam kesempatan itu. Diantaranya peninjauan kampung seni Borobudur, peninjauan Kembanglimus Community Center, peninjauan gerbang Palbapang, kawasan Candi Pawon, Concource Candi Borobudur, serta kawasan relokasi pedagang di lapangan Kujo. Selepas itu, rombongan menggelar rapat terbatas di Hotel Manohara.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x