Viral Siswi di Sekolah Negeri Dipaksa Pakai Jilbab, Begini Kata Gus Sahal

- 23 Januari 2021, 15:34 WIB
Tanggapan Gus Sahal tentang berita yang beredar bahwa siswi di sekolah negeri dipaksa pakai jilbab.*
Tanggapan Gus Sahal tentang berita yang beredar bahwa siswi di sekolah negeri dipaksa pakai jilbab.* /Tangkapan Layar YouTube Cokro TV/YouTube Cokro TV

SEMARANGKU - Viralnya kabar seorang siswi di SMKN 2 Padang dipaksa memakai jilbab membuat Pengurus Cabang Istimewa NU (PCINU) Amerika Akhmad Sahal atau Gus Sahal angkat bicara.

Melalui akun Twitter pribadinya, Gus Sahal menyatakan bahwa pemaksaan siswi untuk memakai jilbab di sekolah negeri bukanlah hal yang benar.

Bahkan, menurut dia, pemaksaan itu juga tidak boleh dilakukan walau siswi tersebut bukan dari kalangan non muslim.

Baca Juga: Penyaluran Dipercepat, Begini Cara Dapat Bantuan PIP Kemendikbud untuk Pelajar di Tahun 2021

Baca Juga: Wow! Hanya dengan Bernyanyi Bisa Dapat Hadiah iPhone 11 dan Saldo Go Pay Rp500 Ribu dari Telkomsel

Tanggapan Gus Sahal Terkait Siswi di Sekolah Negeri yang Dipaksa Pakai Jilbab

“Yg gak boleh dipaksa berjilbab  oleh sekolah negeri harusnya bukan hanya siswi non muslim,” tulus Gus Sahal pada Sabtu, 23 Januari 2021 pukul 11.24 WIB.

Dia menekankan bahwa siswi yang beragam Islam juga tidak boleh dipaksa untuk memakai jilbab di sekolah negeri.

“Siswi muslimah yg tak berjilbab pun TAK BOLEH dipaksa berjilbab oleh sekolah negeri,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Meilia Mulyaningrum

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x