Mengenal Penyakit Influenza yang Kerap Dialami Oleh Banyak Orang, Simak Penjelasannya Secara Lengkap

- 20 Mei 2023, 10:50 WIB
Mengenal Penyakit Influenza Yang Kerap Dialami Oleh Banyak Orang, Simak Penjelasannya Secara Lengkap
Mengenal Penyakit Influenza Yang Kerap Dialami Oleh Banyak Orang, Simak Penjelasannya Secara Lengkap /Freepik

Untuk tingkat keparahannya juga lebih berat dibandingkan batuk dan pilek. Orang yang mengalami penyakit influenza atau flu biasanya mengalami gejala kepala pusing, sakit tenggorokan, batuk, pilek, demam, nyeri otot, menggigil, badan terasa lemas, badan gemetar, bahkan ada yang sampai muntah, dilansir dari upk.kemkes.go.id

Orang yang mengalami penyakit influenza atau flu biasanya dapat terbaring lemas antara 5-10 hari. Bagi orang yang memiliki imun lemah, penyakit ini akan berujung pada masalah kesehatan yang lebih serius. Berbeda dengan orang yang memiliki imun yang kuat, dapat bertahan dan berupaya melawan penyakit. 

Secara spesifik, orang yang berisiko terkena virus influenza ini bisa dilihat dari beberapa faktor yakni usia, kondisi tempat tinggal, mengidap penyakit kronis, sistem kekebalan lemah dan wanita hamil.

Penyakit ini tidak bisa disembuhkan dengan segera melalui konsumsi obat-obatan, melainkan penyembuhannya secara bertahap didukung dengan pola hidup yang baik.

Apabila mengalami penyakit influenza atau flu maka langkah-langkah yang harus dilakukan adalah meminum banyak air putih, ini dikarenakan tubuh membutuhkan cairan untuk melawan penyakit. Kurang minum air putih justru akan memperparah kondisi influenza atau flu.

Baca Juga: 5 Jenis Penyakit Berbahaya yang Bisa Dideteksi dari Bau Badan, Awas Ada Diabetes hingga Kanker

Selain itu juga perlu mengkonsumsi makanan yang bergizi dan konsumsi buah-buahan agar tubuh ternutrisi dengan baik dan bertenaga.

Tidur yang cukup juga berperan mengobati penyakit influenza. Mengingat dengan tidur dapat memulihkan kondisi tubuh untuk lebih baik lagi. Apabila durasi tidurnya mencukupi maka akan mendukung proses penyembuhan penyakit influenza atau flu, dinkes.kalbarprov.go.id.***

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x