Awas, 5 Modus Penipuan Ini sering Dilakukan di WhatsApp, Jangan Sampai Tertipu dan Rugi

- 28 April 2023, 10:47 WIB
Awas, 5 Modus Penipuan Ini sering Dilakukan di WhatsApp, Jangan Sampai Tertipu dan Rugi
Awas, 5 Modus Penipuan Ini sering Dilakukan di WhatsApp, Jangan Sampai Tertipu dan Rugi /freepik/Freepik

Jenis modus penipuan ini paling sering didapati di WhatsApp. Dalam aksinya, penipu menggunakan foto serta informasi orang yang dikenal.

Mereka lalu mengirimkan pesan yang berisi permintaan tolong seperti meminjam uang. Anda harus mencari kejelasan terlebih dahulu sebelum merespons pesan tersebut, apabila merasa janggal sebaiknya langsung blokir kontaknya.

Kode OTP

Para penipu sering mengirimkan kode One Time Password (OTP) di WhatsApp untuk mengelabui target tindak kejahatan mereka. Pelaku biasanya mengaku salah kirim pesan serta meminta korban mengirimkan balik kode yang terdiri dari enam digit.

Jika berhasil, seluruh data korban bakal dicuri dan disalahgunakan oleh pelaku sehingga tidak menutup kemungkinan aktivitas finansial digital korban juga bisa menjadi sasaran.

Modus klik tautan

Berhati-hatilah jika Anda menerima pesan WhatsApp dari nomor tidak dikenal yang mengirimkan pesan berisi tautan mencurigakan.

Jangan sekali-kali meng-klik tautan itu untuk mencegah pembajakan atau pencurian data pribadi. Jangan hanya waspada terhadap nomor asing, Anda juga perlu berhati-hati apabila tautan berbahaya dibagikan oleh kerabat atau teman.

Modus pesan dari kurir

Saat menjalankan modus semacam ini, pelaku bakal berpura-pura sebagai kurir paket yang hendak menanyakan informasi tentang alamat atau identitas penerima barang.

Halaman:

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x