Cara Mengenali Grade Gundam dan Cara Memilihnya

- 20 September 2022, 18:52 WIB
Cara Mengenali Grade Gundam dan Cara Memilihnya/
Cara Mengenali Grade Gundam dan Cara Memilihnya/ /Mengenal Gunpla mainan Gundam yang sempat viral di dunia maya/YouTube.com/Mecha Gaikotsu

Harga gunpla grade SD dapat mencapai harga Rp 80.000 sampai Rp 200.000.

2. Grade HG, masih ramah pemulai namun tingkatnya di atas SD

Selanjutnya, tingkatan berikutnya yang proposisi serupa dengan mobile suit gundam adalah membeli gundam dengan skala HG. Model ini memiliki skala perbandingan 1/144 dengan detail yang biasa dan ukurannya tidak terlalu besar.

Untuk beberapa line HG masih mengandalkan stiker sebagai alat bantu pewarnaan komponen. Oleh sebab itu, turunkan ekspektasi pada detail model kit HG, namun itulah yang membuatnya jadi mudah dirakit.

Untuk memiliki gunpla dengan grade HG, Anda dapat menyiapkan anggaran sebesar Rp 120.000 sampai Rp 400.000

3. RG, memiliki skala serupa dengan HG namun memiliki tingkat kerumitan tinggi

Berikutnya, grade RG atau Real Grade memiliki kesamaan skala dengan HG yaitu 1/144. Memiliki proposisi yang bagus walau ukurannya tidak terlalu besar. Bedanya, skala ini punya detail lebih bagus daripada skala HG.

Model kit skala RG memiliki panel line lebih banyak. Separasi warna pun sudah jauh lebih baik. Stiker-stiker sudah dihilangkan agar mendapatkan warna yang sempurna.  Walaupun begitu, masih terdapat stiker lain yang dapat dipakai sebagai penunjang penampilan model kit.

Grade RG memiliki tingkat kesulitan cukup tinggi saat perakitan karena banyaknya part kecil yang tersedia. Bahkan ada part yang sulit dipegang dengan tangan telanjang karena ukurannya sangat kecil. Harga gunpla pada grade RG berapa pada kisaran Rp 280.000 sampai Rp 400,000

4. Master Grade (MG), terbilang detail dengan skala 1/100

Master Grade adalah grade dengan ukuran yang sedikit lebih besar jika dibandingkan dengan RG maupun HG, bahkan SD. Dengan skala 1/100, MG memiliki detail yang lebih bagus dari tingkat sebelumnya. Model skala RG sangat sedikit penggunaan stiker untuk separasi warna.

Kelebihan dari grade MG adalah ukurannya yang terbilang lebih besar. Keuntungan ini makin berantai karena Anda tidak akan mengalami kesulitan ketika perakitan.Parts yang tersedia terbilang berukuran besar. Sedikit sekali part kecil yang tersedia sehingga memudahkan perakitan.

Sebagai informasi saja, harga gunpla untuk master grade berada pada kisaran Rp 400.000 sampai Rp 1.300.000.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x