Orang yang Kerap Begadang Justru Lebih Berisiko Tinggi Terkena Suatu Penyakit

- 22 September 2021, 14:30 WIB
Ilustrasi Begadang dapat sebabkan penyakit /Pixabay/Mohamed Hassan/
Ilustrasi Begadang dapat sebabkan penyakit /Pixabay/Mohamed Hassan/ / /Pixabay/Mohamed Hassan/

SEMARANGKU - Banyak anak muda yang gemar untuk begadang.

Entah hanya sekadar begadang untuk mengerjakan tugas atau hanya untuk menonton serial favorit mereka.

Namun perlu diketahui bahaya tentang terlalu sering begadang.

Sebuah studi baru melihat dampak kesehatan negatif dari menjadi night owls atau orang yang terjaga saat seharusnya tertidur.

Para peneliti memeriksa penelitian yang tersedia tentang kebiasaan kesehatan orang siang dan malam hari.

Baca Juga: Mulai karena Terlalu Banyak Mengobrol, 5 Artis Ini Dipecat dari Pekerjaan Lamanya

Mereka menemukan, secara keseluruhan, bahwa mereka yang suka begadang biasanya makan lebih sedikit buah dan sayuran dan mengkonsumsi lebih banyak minuman energi, minuman beralkohol, manis, dan berkafein, serta asupan energi yang lebih tinggi dari lemak.

Orang yang suka begadang juga sering mengubah jam berapa mereka makan dan melewatkan sarapan.

"Salah satu konsekuensinya adalah mereka memiliki masalah pada kesehatan dan hal itu imbas dari kebiasaan makan mereka,"kata Samantha Morrison, seorang ahli kesehatan.

Halaman:

Editor: Ajeng Putri Atika

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x