Dekat Dengan Ibukota, Ini Dia 4 Tempat Wisata Bandung yang Harus Kamu Coba!

25 Februari 2023, 20:30 WIB
Ilustrasi. Rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi saat berlibur ke Lembang /Instagram@farmhouselembang

SEMARANGKU – Tempat wisata menjadi hiburan saat liburan datang, untuk kamu yang suka jalan-jalan wajib simak artikel ini ya. tapi rekomendasi tempat wisata kali ini ada di Bandung.

Mulai dari wisata alam sampai dengan wisata buatan, semuanya ada di Bandung yang disebut dengan Paris Van Java, Kota Kembang. Tahun 1896 Bandung masih berupa desa dan dipenuhi hutan.

Julukan lain didapati kota Bandung seperti kota fashion, surganya kuliner dan termasuk kota wisata. Untuk pecinta wisata, agar kamu lebih tahu tentang tempat wisata Bandung, simak penjelasan di bawah ini.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Tempat Wisata Lombok Kekinian dan Instagramable

1. The Great Asia Africa Lembang

Bertema banyak negara, tempat wisata ini terkenal dengan spot fotonya yang instagramable.tempat wisata ini sedang naik daun. Disini ada rumah-rumah korea di masa lalu, kimono di Kyoto mini, menikmati nuansa dinding di Maroko.

Harga tiket masuk, wisata ini adalah Rp 44.000. ketika masuk sini kamu akan menghirup udara segar khas lembang failitas yang disediakan adalah gazebo, spot footo, toilet umum, mini zoo dan masih banyak lagi. Jam Operasional The Great Asia Afrika adalah jam 08.00 – 18.00.

Baca Juga: 4 Wisata di Dunia yang Cocok Bagi Cat Lovers, Berlibur Sambil Ketemu Kucing Lucu, Mana Saja? Berikut Daftarnya

2. The Lodge Maribaya

Satu lagi wisata yang instagramable, yaitu The lodge maribaya. Konsep wisata ini adalah pemandangan alam yang kekinian. jika kamu penggemar wisata alam, maka wajib kesini. Tiket masuk yang dikenakan adalah Rp 35.000. selain itu kamu bisa menikmati kuliner khas Bandung seperti Combro, Surabi dan lain-lain.

3. Dago dream park

Ingin berwisata tapi karena jauh dari kota? Dago dream park jawabannya. Lokasinya ada di kabupaten Bandung barat. 29 wahana bisa kamu coba. Harga tiket masuknya mulai dari Rp. 30.000 – Rp. 40.000.Dago dream work beroperasi mulai dari jam 9 pagi hingga jam 5 sore. Kamu bisa berjalan-jalan, berfoto dan outbound. Untuk akses yang ditempuh baik.

4. Gunung Tangkuban Perahu

Tangkuban perahu terkenal dengan legendanya, dimana Dayang sumbi menikahi seekor anjing yang merupakan titisan dewa dan hendak menikahi anaknya Sangkuriang. Harga tiket masuk yang dikenakan adalah Rp 20.000. Daya tarik eisata yang ditawarkan ada pada alam, legenda, outbound dan fasilitasnya. Fasilitas yang ada adalah tempat parkir luas, mushola dan ada tempat makanan

5. Bukit jamur ranca bolang

Jika kamu mengunjungi tempat ini, maka kamu akan melihat pohon cemara yang dibentuk seperti jamur. Bukit jamur ranca bolang terletak di Desa sugihmukti, kecamatan pasirjambu, kabupaten Bandung. Untuk jam operasional wisataini adalah jam 08.00 – 17.00, harga mulai dari 5 – 25 ribu.

6. Situ Patenggang

Situ Patenggang adalah danau yang memiliki luas 45.000 hektar, pemandangan yang ada disini eksotis dan menyegarkan. Dikelilingi oleh panorama perkebunan teh. Kamu bisa menikmati panorama danau dengan menggunakan perahu atau sepeda air.

Harga tiket masuk situ patenggang adalah Rp 25 ribu, sedang tariff parkir kendaraan motor Rp. 3.500 dan untuk mobil Rp. 11.500. jam buka wisata ini adalah pukul 09.00 – 17.00.

7. Kebun Begonia

Kebun Begonia terletak di Langensari, tidak jauh dari wisata Maribaya. Kamu bisa menikmati pemandangan bunga-bunga dengan harga Rp. 25.000. jam operasionalnya adalah jam 07.00 – 17.00.

Pemanadangan bunga-bunga ini sangat memanjakan mata. terdapat juga kebun kelinci kamu bisa mengajak si kecil untuk memberi makan hewan tersebut. Failitas yang disediakan adalah mushola, area parkir kendaraan, toilet, tempat bersantai, tempat untuk kulineran dan warung penjual bunga.

Bagaimana?tertarik mencoba wisata-wisata Bandung diatas? Jangan lupa untuk mengajak keluarga kamu berlibur. Karena pasti bakalan seru banget kalau menikmati wisata bersama rombongan keluarga. ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler