Doa Untuk Orang Menikah Lengkap dan Singkat: Bacaan, Arab, Latin dan Artinya

- 9 Juni 2021, 13:19 WIB
doa untuk orang menikah lengkap dan singkat Arab, Latin dan artinya yang bisa dipakai tamu atau mempelai pengantin.
doa untuk orang menikah lengkap dan singkat Arab, Latin dan artinya yang bisa dipakai tamu atau mempelai pengantin. //Pixabay/takmeomeo

SEMARANGKU - Berikut ini doa untuk orang menikah lengkap dan singkat secara bacaan, Arab, Latin dan artinya dalam artikel ini.

Doa untuk orang menikah singkat bisa dibaca oleh pasangan pengantin ataupun orang lain kepada mempelai pengantin.

Seperti kita ketahui, menikah adalah hukumnya sunnah dikerjakan oleh umat Islam di seluruh dunia.

Anjuran menikah sudah dijelaskan dalam hadis Rasulullah SAW kepada ummatnya sebagai berikut:

Barangsiapa di antara kalian berkemampuan untuk menikah, maka menikahlah, karena nikah itu lebih menundukkan pandangan, dan lebih membentengi farji (kemaluan). Dan barangsiapa yang tidak mampu, maka hendaklah ia shaum (puasa), karena shaum itu dapat membentengi dirinya.” (HR Bukhari, Muslim, Tirmidzi, dan lainnya).

Baca Juga: Doa Agar Hujan Lebat Berhenti Seketika dalam Waktu Cepat, Simak Bacaan dan Amalannya

Islam mengatur akad pernikahan dengan konsep islami dan tradisi di berbagai daerah mempelai.

Maka, tidak jarang jika setiap daerah memiliki tradisi berbeda dalam hal pernikahan yang sedang dijalani.

Misalnya, adat pernikahan antara adat Jawa dan adat Sumatera yang memiliki konsep tersediri soal pernikahan.

Baca Juga: Doa dan Niat Mandi Besar Bagi Laki Laki Menurut Agama Islam Arab, Latin dan Artinya Lengkap

Perbedaan tersebut tidak akan lepas dari bingkai islami sebagaimana diatur oleh Islam dan tradisi Nabi Muhammad.

Sehingga, umat Islam ketika mengunjungi sebuah resepsi pernikahan tidak akan lepas dengan mendoakan mempelai.

Doa ini bisa juga dipakai oleh suami yang baru sah kepada sang istrinya ketika sudah selesai akad.

Baca Juga: Doa Terhindar dari Penyakit Ain dari Rasulullah SAW Lengkap Arab, Latin dan Artinya

Berikut ini bacaan doa untuk orang menikah Arab, Latin dan artinya yang lumrah dipakai sebagai berikut:

بَارَكَ اللهُ لَكَ وَبَارَكَ عَلَيْكَ وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِى خَيْرٍ

Barakallahu laka wa baraka ‘alaika wa jama’a bainakuma fiil Khairin

Artinya :”Mudah-mudahan Allah memberkahi engkau dalam segala hal (yang baik) dan mempersatukan kamu berdua dalam kebaikan”

Baca Juga: Doa Penutup Majelis atau Kafaratul Majelis Arab, Latin, dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Ternyata, doa tersebut sebuah cuplikan dari hadis Nabi Muhammad SAW ketika mendoakan pengantin baru.

Berikut ini hadis Rasulullah SAW tentang doa ketika orang menikah sebagai berikut:

أَنَّ اَلنَّبِيَّ صلى الله عليه وسلم كَانَ إِذَا رَفَّأَ إِنْسَانًا إِذَا تَزَوَّجَ قَالَ بَارَكَ اَللَّهُ لَكَ , وَبَارَكَ عَلَيْكَ , وَجَمَعَ بَيْنَكُمَا فِي خَيْر

Dari Abu Hurairah ra bahwa Nabi Saw bila mendoakan seseorang yang nikah, beliau bersabda, “Semoga Allah memberkahimu dan menetapkan berkah atasmu, serta mengumpulkan engkau berdua dalam kebaikan.”

Itulah doa untuk orang menikah lengkap dan singkat Arab, Latin dan artinya yang bisa dipakai tamu atau mempelai pengantin.***

Editor: Sauqi Romdani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah