Belum Ada Titik Temu Antara Rusia dan Ukraina, Presiden AS Joe Biden: Krisis Ini Masalah Global

- 24 Mei 2022, 17:38 WIB
Belum Ada Titik Temu Antara Rusia dan Ukraina, Presiden AS Joe Biden: Krisis Ini Masalah Global
Belum Ada Titik Temu Antara Rusia dan Ukraina, Presiden AS Joe Biden: Krisis Ini Masalah Global /REUTERS/Elizabeth Frantz

SEMARANGKU – Presiden Amerika Serikat Joe Biden mengatakan bahwa krisis Ukraina akibat invasi Rusia adalah masalah global yang meningkatkan pentingnya menjaga ketertiban internasional, integritas teritorial dan kedaulatan.

Krisis Ukraina telah memicu sejumlah tokoh negara termasuk Joe Biden untuk berkomentar bahwa ini bukan hanya perang antara Rusia dan Ukraina semata, namun telah menyeluruh ke masalah global.

Peliknya krisis antara Rusia dan Ukraina yang tidak kunjung usai menimbulkan perubahan global yang tidak bisa dihindari, begitu menurut Joe Biden.

Baca Juga: Starbucks Segera Tinggalkan Rusia, Ribuan Karyawannya Terancam PHK

Komentar Joe Biden ini disampaikan pada pembukaan pertemuan "Quad" para pemimpin Indo-Pasifik di Tokyo.  

"Ini lebih dari sekadar masalah Eropa. Ini masalah global," kata Joe Biden tentang krisis di Ukraina pada pertemuan Quad Amerika Serikat, Jepang, India, dan Australia.

"Hukum internasional, hak asasi manusia harus selalu dipertahankan di mana pun mereka dilanggar di dunia," katanya menambahkan.

Ada sebanyak 27 negara Uni Eropa yang menandalkan pasokan energy dari Rusia.

Hal ini membuat Kyiv beranggapan mereka tidak bergerak cepat menghadapi Rusia.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x