China Peringatkan AS Kapal Perang Akan Muncul di Dekat Hawaii: Hari Itu Akan Segera Datang

- 13 September 2021, 17:30 WIB
 China peringatkan AS kapal perang akan muncul di dekat Hawaii setelah mengetahui kapal induk USS Carl Vinson Carrier Strike Group berlayar di wilayah Laut Natuna Utara yang disengketakan/dok. U.S Indo-Pacific Command
China peringatkan AS kapal perang akan muncul di dekat Hawaii setelah mengetahui kapal induk USS Carl Vinson Carrier Strike Group berlayar di wilayah Laut Natuna Utara yang disengketakan/dok. U.S Indo-Pacific Command /

“Hari itu akan segera datang,” kata Xijin.

Angkatan Laut AS kemudian menanggapi komentar Xijin dengan menyatakan bahwa mereka menegakkan standar kebebasan navigasi lebih lama dari Angkatan Laut PLA China.

Komandan USS VINCSG, Laksamana Muda Dan Martin mengatakan semua negara bebas berlayar di perairan internasional Laut Natuna Utara.

“Kebebasan semua negara untuk bernavigasi di perairan internasional adalah penting dan terutama vital di Laut Natuna Utara dimana hampir sepertiga dari perdagangan maritim global transit tiap tahun,” tegasnya.

“Saat kami melintasi Pasifik dari San Diego ke Laut Natuna Utara, kami memiliki hak istimewa dan kesenangan untuk bekerja bersama sekutu, mitra, dan rekan tim layanan gabungan kami dalam pelatihan, latihan, keterlibatan, dan operasi,” lanjutnya.

Laksamana Muda Martin menegaskan semua itu dengan tujuan bersama untuk menjamin perdamaian dan stabilitas di seluruh kawasan.

“Itu adalah kepentingan kami semua bahwa komunitas internasional memainkan peran aktif dalam melestarikan tatanan internasional berbasis aturan,” ujarnya.

Laut Natuna Utara adalah perairan internasional yang diklaim awal oleh China kemudian ditentang Taiwan, Malaysia, Vietnam, dan Filipina.

Beberapa bulan terakhir, China telah membangun sebuah pangkalan militer di pulau buatannya di sekitar Mischief Reef.

Meskipun tidak memiliki klaim atas bagian manapun, AS telah meningkatkan kehadiran militernya untuk melawan dominasi China di wilayah tersebut.

Halaman:

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x