Berapa Peringkat FIFA Burundi? Lawan Timnas Indonesia di FIFA Match Day Maret 2023

- 11 Maret 2023, 10:12 WIB
Peringkat FIFA Burundi yang akan menghadapi Timnas Indonesia
Peringkat FIFA Burundi yang akan menghadapi Timnas Indonesia /

SEMARANGKU - Ketahui peringkat FIFA Burundi yang akan menjadi lawan Timnas Indonesia dalam agenda FIFA Match Day Maret 2023.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Burundi akan digelar dua kali, tepatnya pada tanggal 25 dan 28 Maret mendatang.

PSSI telah memastikan bahwa Burundi siap datang ke tanah air untuk menjajal kemampuan skuad Garuda Nusantara.

Lantas, berapa peringkat FIFA Burundi? Informasi tersebut tentu banyak diminati oleh penggemar sepak bola tanah air.

Baca Juga: Kapan Timnas Indonesia Lawan Burundi di FIFA Match Day? Ini Profil Singkat Burundi

Mengingat hasil akhir dari laga uji coba ini akan memberikan pengaruh terhadap peringkat FIFA ke depannya.

Tim Merah Putih diharapkan mampu memetik kemenangan penuh dalam dua pertandingan melawan Burundi agar bisa mendongkrak peringkat FIFA Indonesia.

Perlu diketahui, sepak bola Burundi termasuk anggota anggota Konfederasi Afrika (CAF). Negara tersebut berbatasan dengan Rwanda, Tanzania, dan Republik Demokratik Kongo.

Burundi merupakan sebuah negara yang terletak di wilayah benua Afrika dengan luas wilayah 27.834 kilometer persegi.

Baca Juga: Manchester United Menang Besar dengan Skor 4-1, Ten Hag: Bruno adalah Pemain yang Brilian

Halaman:

Editor: Arista Ratnaningsih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x