Masukkan Ke Playlistmu! Berikut 6 Lagu yang Direkomendasikan Oleh TXT untuk Penggemarnya

- 16 Februari 2023, 18:33 WIB
Masukkan Ke Playlistmu! Berikut 6 Lagu yang Direkomendasikan Oleh TXT untuk Penggemarnya /
Masukkan Ke Playlistmu! Berikut 6 Lagu yang Direkomendasikan Oleh TXT untuk Penggemarnya / /Zita JG /Twitter @sbsnoriter

SEMARANGKU - 6 Lagu yang direkomendasikan oleh TXT untuk penggemarnya.

Dilansir dari Koreaboo, Saat TXT sedang melakukan wawancara dengan Weverse Magazine, mereka merekomendasikan lagu teratas mereka kepada fansnya. 

TXT atau Tomorrow X Together adalah grup vokal yang dibentuk pada tahun 2019 dibawah naungan Big Hit Music. TXT memiliki 5 orang anggota aktif bernama Yeonjun, Choi Soobbun, Beomgyu, Hueningkai dan Kang Taehyun. 

Hingga saat ini, TXT telah mengeluarkan 9 album dengan album mininya yang terbaru berjudul “The Name Chapter :TEMPTATION” dengan lagu utama “Sugar Rush Ride” yang melakukan sebagian pengambilan video di Bali. 

Baca Juga: Cetak Sejarah TXT Jadi Artis K-pop Kedua Setelah BTS Yang Merajai BillBoard 200 selama 2 Pekan

Berikut ini adalah beberapa lagu yang telah direkomendasikan oleh anggota TXT.

1. TXT - Devil By The Window

Lagu Devil By The Window adalah lagu dengan bahasa inggris yang ada pada album mini “The Name Chapter: TEMPTATION” yang dirilis pada 27 Januari 2023. 

Baca Juga: TXT dan ENHYPEN Akan Bintangi Variety Show Tahun Baru Imlek Mereka Sendiri di JTBC, Catat Tanggalnya!

Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang sedang bertemu dengan iblis dan ingin menukar nyawanya dengan berbisik kalimat “Menyerahlah, jangan kau melawan” dan “Bermimpilah, selamat malam”.

Lagu ini sangat direkomendasikan oleh Yeonjun, menurutnya lagu ini sangat unik dan trendi. “Saya harap penggemar kami di seluruh dunia senang mendengarkannya.”, tutur Yeonjun

2. JANNABI - November Rain

Lagu November rain merupakan lagu yang dirilis pada tahun 2014 dalam album JANNABI yang berjudul “See Your Eyes”.

Lagu ini menceritakan tentang kesedihan seseorang yang bahkan tidak bisa menangis ataupun tertawa ketika mengingat kenangan sedih yang tidak bisa dilupakan  pada saat musim hujan di bulan november

Menurut Soobin lagu ini membuatnya merinding karena tersentuh pada lirik sedih dan gitarnya yang bagus dan ia selalu mendengarkan lagu itu akhir-akhir ini di malam hari.

3. Sam Ock - My Fire

Lagu My Fire adalah lagu yang dirilis pada tahun 2016 dalam album Wintery milik Sam Ock. Lagu ini menceritakan tentang seseorang yang menggigil kedinginan di tengah salju dan ia merindukan masa-masa mudanya ketika ada seseorang yang menjadi apinya dan menghangatkannya. 

Yeonjun merekomendasikan lagu ini karena ia berharap agar penggemar selalu merasa tenang setiap mendengarkan lagu ini dimusim natal. “Saya mendengarkan lagu ini di hari natal. Itu lagu yang bagus dan membuat saya rileks ketika mendengarnya, jadi saya merekomendasikannya untuk anda.”, tutur Yeonjun

4. BTS - Dynamite

Lagu selanjutnya yang disarankan oleh anggota TXT adalah lagu Dynamite milik seniornya, BTS. Lagu ini dirilis pada tahun 2020 dalam album “Be”. 

Hueningkai merekomendasikan lagu ini karena membuatnya merasa bahagia dan bersemangat setiap kali mendengarnya.

5. TXT - Happy Fools

Lagu berjudul Happy Fools ini direkomendasikan oleh Beomgyu, yang ikut andil dalam penulisan lirik lagu ini. Happy Fools merupakan lagu dalam album “The Name Chapter: TEMPTATION” yang dinyanyikan oleh TXT dan Coe Leray. 

Lagu ini secara tidak langsung menyampaikan bahwa kita perlu menikmati hidup dan bersantai. Beomgyu menulis lagu ini dengan menceritakan tentang TXT dan menurutnya, lagu ini enak didengar saat berjalan-jalan. 

6. TXT - Tinnitus 

Lagu terakhir yang direkomendasikan oleh Taehyun adalah lagu Tinnitus yang juga ada di album terbaru TXT yang berjudul “The Name Chapter: TEMPTATION”. 

Taehyun ingin penggemarnya mendengar lagu Tinnitus karena menurutnya lagu tersebut memiliki karakter unik dengan afrobeat didalamnya. “Anda tidak harus menjadi seorang penyanyi untuk memahami lagu ini, banyak orang yang bisa”, tutur Taehyun

Itulah 6 lagu yang direkomendasikan oleh anggota TXT, manakah lagu yang masuk kedalam playlistmu? ***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x