The Last of Us Tayang Dimana? Simak Ulasan dan Link Live Streaming Serial HBO Teranyar The Last of Us

- 24 Januari 2023, 20:46 WIB
The Last of Us Tayang Dimana? Simak Ulasan dan Link Live Streaming Serial HBO Teranyar The Last of Us
The Last of Us Tayang Dimana? Simak Ulasan dan Link Live Streaming Serial HBO Teranyar The Last of Us /hbogoasia.id/

SEMARANGKU - Jika Anda membuka media sosial, hari ini sedang ramai diperbincangkan tentang serial The Last of Us. 

Selain karena diadaptasi dari video game terpopuler, serial The Last of Us juga menampilkan Jakarta sebagai Salah satu lokasi pengambilan serialnya.

Walaupun warganet mencoba menggali dimana sebenarnya lokasi yang disebut sebagai Jakarta di serial The Last of Us tersebut. 

Usut punya usut, lokasi yang disebut sebagai Jakarta di serial The Last of Us merupakan Salah satu jalan di Bandung. 

Sedangkan warganet lain juga menyoroti plat DK yang menunjukkan plat nomor kendaraan untuk wilayah Bali di serial The Last of Us. 

Jika Anda ingin membuktikan sendiri bagaimana serial The Last of Us menyoroti Kota di Indonesia, cek link live streaming berikut ini. 

Serial The Last of Us akan menampilkan beberapa detail menawan yang sesuai dengan video gamenya.

Baca Juga: Bingung Mau Download Video TikTok Tanpa Watermark? Pakai Savefrom Gratis dan Bisa Menggunakan HP

Serial The Last of Us saat ini sedang menjadi prbincangan panas oleh warganet Indonesia.

Pasalnya, The Last of Us episode 2 menunjukkan Jakarta sebagai setting lokasinya dan Christine Hakim sebagai pemerannya.

The Last of Us merupakan serial asal Amerika Serikat yang mengadaptasi permainan video game.

Serial The Last of Us menceritakan tentang wabah infeksi jamur yang mematikan dan telah melenyapkan sebagian besar peradaban modern.

Untuk Anda yang penasaran dengan serial The Last of Us, simak beberapa fakta menarik berikut ini:

1. Jalan Ceritanya Mengadopsi Video Game Terkenal

Video game The Last of Us pertama kali dirilis pada tahun 2013 lalu. Di dalam video game tersebut bercerita tentang sosok laki-laki bernama Joel Miller yang berhasil selamat dari wabah.

Kemudian Joel Miller disewa untuk melindungi Ellie, gadis remaja yang digadang mampu menyelamatkan bumi dari wabah jamur.

2. Bertabur Bintang Papan Atas

Joel Miller di film The Last of Us diperankan oleh Pedro Pascal. Sedangkan Ellie diperankan oleh Bella Ramsey. Selain itu, ada Christine Hakim yang memerankan sebagai sosok ilmuwan.

Baca Juga: Buruan Cek! Informasi STB Harga 35 Merek Set Top Box Bersertifikat Kominfo Ada di Sini, Cukup Terjangkau

3. Biaya Produksi Super Besar

Serial The Last of Us menelan biaya sebesar 8-15 juta dolar AS (Rp120-225 miliar) untuk satu episode. Sehingga tak heran jika serial The Last of Us menjadi salah satu serial HBO paling mahal.

4. Munculnya Christine Hakim

Salah satu hal yang menghebohkan dari keluarnya The Last of Us episode kedua adalah munculnya sosok Christine Hakim sebagai ilmuwan yang mengisyaratkan bahwa wabah jamur kemungkinan berasal dari Jakarta.

5. Jadwal tayang

The Last of Us episode 2 akan tayang pada 24 Januari 2023 pukul 02.00 WIB di HBO Go.

Untuk menyaksikan serial The Last of Us episode 2, Anda bisa klik link nonton dan download The Last of Us episode 1, 2 sub Indo KLIK DI SINI.*** 

 

Editor: Fitriyatur Rosidah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x