Sinopsis Kun Ana Wa Anta, Film Petualangan Melindungi Kekayaan Alam Tayang 9 Maret, Jadwal Tayang di Bioskop

9 Maret 2023, 17:40 WIB

 

SEMARANGKU – Mulai hari ini, Kamis, 9 Maret 2023, film Kun Ana Wa Anta telah tayang di berbagai bioskop di Indonesia.

Film yang dibintangi oleh artis cilik Indonesia diantaranya, Muzakki Ramdhan, Abe Moore, Balgis Balfas, Kayla Haryo, dan Austyn Senduk merupakan film yang cocok untuk dinikmati anak-anak dan keluarga.

Selain itu, film yang disutradarai oleh Rully Manna dengan naskah dan cerita yang ditulis Rina Novita, juga menggaet para aktris dan aktor kawakan Indonesia seperti Nadira Octavo, Mario Irwinsyah, Donny Alamsyah, Mathias Muchus, Iyang Darmawan, dan Elkiee Kwee.

Turut membintangi film ini, Andy Boim, Decy Erlita, Cesar Pierre, Luthfi Al-bukhori, dan Camelia Putri, juga akan beradu akting di dalamnya.

Baca Juga: Garap Film Anime Suzume, Sutradara Ungkap Terinspirasi dari Drama Korea ‘‘Guardian: The Lonely and Great God’

Film Kun Ana Wa Anta tidak hanya sekedar menjadi tontonan anak dan keluarga yang menghibur, namun juga memiliki nilai edukatif dan mengajarkan anak untuk lebih peka terhadap kekayaan alam Indonesia.

Dikutip semarangku.com dari Instagram @kunanawaanta.movie berikut adalah sinopsis dari film yang mulai tayang tanggal 9 Maret 2023 berikut ini.

Sinopsis Kun Ana Wa Anta

Kun Ana Wa Anta menceritakan tentang kisah petualangan sekelompok anak bernama Firman (Muzakki Ramdhan), Hanif (Abe Moore), Khanza (Balqis Balfas), Lili (Kayla Haryo, dan Acong (Austyn Senduk).

Baca Juga: Sinopsis Film Suzume no Tojimari Karya Terbaru Dari Makoto Shinkai, Sudah Tayang di Bioskop Indonesia!

Kelima anak tersebut berpetualang untuk melindungi kekayaan alam dan binatang asli Indonesia yang sedang dalam ancaman. Bak orang dewasa, mereka yang jago bela diri sejak dini siap melawan dan menangkap para sindikat penjual satwa.

Kedatangan Firman (Muzakki Ramdhan) ke pondok pesantren membuat heboh aula tempat acara sunatan massal yang dihadiri oleh semua penghuni pondok. Seketika itu, kedatangan Firman membuatnya dikenal oleh semua penghuni pondok. Setelahnya, Firman membuat pengasuh pondok menerapkan peraturan bahwa di pondok pesantren tidak diperkenankan memelihara binatan yang di luar kelaziman.

Selain itu, tim semarangku.com juga telah mengukit jadwal tayang Kun Ana Wa Anta yang akan tayang sepekan ini. Berikut adalah jadwal tayangnya.

Jadwal Tayang Film Kun Awa Wa Anta

Kamis, 9 Maret 2023

· Kota Kasablangka XXI: 15.30 WIB

· Kota Kasablangka XXI: 15.45 WIB

· AEON BSD XXI: 15.30 WIB

Jumat, 10 Maret 2023

· TSM XXI Bandung: 16.00 WIB

· TSM XXI Bandung: 15.45 WIB

Sabtu, 11 Maret 2023

· Epicentrum XXI: 14.45 WIB

Minggu, 12 Maret 2023

· Transmart Padang XXI: 13.30 WIB

Demikian sinopsis dan jadwal tayang film Kun Ana Wa Anta. Film ini cocok ditonton bersama keluarga dengan kisah petualangannya yang tidak hanya seru, tapi juga penuh hikmah.***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler