Sinopsis Film Coco Petualangan Miguel di Dunia Kematian Bertemu dengan Keluarganya!

14 Februari 2023, 17:11 WIB
Film animasi berjudul ‘Coco’ yang dirilis pada tahun 2017 /www.forbes.com

SEMARANGKU – Film Disney terkenal dengan animasinya yang menarik, Disney berkolaborasi dengan Pixar untuk Film berjudul “Coco.” Film yang disutradarai oleh Lee Unkrich ini suskses memikat hati penonton.

Miguel(Anthony Gonzalez) adalah anggota keluarga dari pengrajin sepatu, di Meksiko. Ia mempunyai nenek moyang yang bernama Mama Coco (Ana Ofelia). Semua anggota keluarga ini sangat membenci music karena kejadian di masa lalu.

Miguel senang memainkan musik bahkan dia bisa bernyanyi, tetapi dia selalu dimarahi keluarganya. Ia lebih senang membagikan momen-momen termasuk bermain music ke Mama Coco karena beliau tidak pernah marah.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea The Heavenly Idol Lengkap Dengan Link Streamingnya, Tayang Perdana 15 Februari 2023

Idola yang sangat digemar Miguel bernama Ernesto De La Crus(Benjamin Bratt), Suatu hari ada kompetisi musik di alun-alun kota, dia ingin mengikuti jejak idolanya yang mengawali karirnya dengan hal serupa.

Sayangnya, persyaratan untuk mengukiti kompetisi ini dia harus mempunyai alat musik. Gitar Miguel rusak karena dihancurkan neneknya. Ia mempelajari musiknya lewat karya-kaya Ernesto. Pada saat itu Miguel berhasil mendapatkan Gitar milik Almarhum Ernesto.

Baca Juga: Sinopsis Film Qorin, Mengangkat Cerita Horor Ritual Jin Pendamping Manusia!

Hal ini membawa dia untuk bertemu arwah-arwah orang di dunia kematian. Petualangan seru Miguel dimulai, karena dia bertemu semua anggota keluarganya yang telah meninggal. Diapun bertemu dengan gelandangan bernama Hector (Gael Garcia).

Hector tidak bisa kembali menghampiri dunia nyata, karena tidak ada yang memajang fotonya. Saat terjebak di Dunia Kematian Miguel Ragu apakah dia bisa keluar dari sana dan meraih mimpinya sebagai musisi.

Film ini menyajikan nuansa yang beragam seperti lucu, sedih, misterius dan menegangkan. Sentuhan musik Meksiko menambah mood saat menonton. Film ini mempunyai banyak nilai motivasi.

Dalam mengejar mimpi kita tidak boleh melupakan keluarga, dan tidak ada yang bisa melarang seseorang menggapai mimpinya sekalipun orang tua. Anak berhak bermimpi sesuai dengan keinginannya.

Film ini telah tayang pada tanggal 24 November 2017. Di dunia kematian, Miguel penasaran apakah benar Ernesto merupakan kakek buyut tertuanya, pasalnya gitar yang dibawa Ernesto sama dengan foto yang dimilikinya.

Dia bahkan sampai datang ke Perayaan Ernesto di dunia kematian, dan bertanya apakah ia adalah kakek buyutnya. Ternyata bukan Ernesto, kakek buyutnya. Hectorpun mengetahui kenapa dirinya meninggal karena potongan-potongan film Ernesto.

Hector sangat marah, kenapa Ernesto tega meracuni dan mencuri semua lagunya. Padahal Hector menganggapnya sebagai partner. Keduanya mengetahui kebenaran itu, lalu Ernesto membuang mereka agar tidak ada yang tahu kejahatannya di masa lalu.

Hector dan Miguel menemui Imelda (Alanna Ubach), Imelda adalah istri Hector, dialah yang mendasari dalam keluarga musik dilarang, karena dia piker Hector meninggalkannya dengan begitu saja tanpa ada kabar apapun.

Namun setelah mendengar penjelasan Miguel bahwa kakek buyutnya ga salah, dia pun memaafakannya. Imelda sangat mencintai Hector karena potongan foto keluarga yang tidak menunjukkan identitas Hector itu masih disimpannya.

Sepanjang perjalanan di dua dunia Miguel ditemani oleh anjing yang bernama Dante, Film Disney selalu menunjukkan hewan sebagai peliharaan.Selain menari dari segi visual dan ceritanya Film “Coco” juga mengangkat tradisi meksiko yang disebut Dia de Los Muertos.

Dia de Los Muertos adalah hari peringatan bagi orang-orang yang meninggal, semua anggota keluarga disana akan berkumpul dan mendoakan hal baik kepada leluhurnya yang sudah meninggal terlebih dahulu.

Film “Coco” terbilang sukses, karena berhasil meraup keuntungan sampai 200 juta, jika dilihat dari penayangan seluruh dunia berhasil menyentuh $ 807.8 juta. Film berdurasi 105 menit ini berhasil meraih penghargaan di perhelatan Oscar. ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler