Uang Sering Habis Dengan Sendirinya, Begini Cara Mengatasinya

2 Desember 2021, 15:30 WIB
Uang sering habis dengan sendirinya, begini cara mengatasinya /Pixabay.com

SEMARANGKU – Berikut ini merupakan ulasan seputar beberapa cara yang bisa kalian lakukan ketika selalu mengalami kondisi uang yang lebih sering daripada terkumpul.

Beberapa orang merasa jika dirinya selalu memiliki kondisi uang yang cepat habis tanpa diketahuinya.

Bisa jadi uang yang mudah habis tersebut karena kebiasaan dari individunya yang memang boros tapi tak disadarinya.

Baca Juga: 6 Kebiasaan Buruk Ini Akan Buatmu Tetap Miskin, Salah Satunya Suka Terlihat Kaya

Baca Juga: 7 Kebiasaan Ini Bisa Mengundang Setan untuk Datang ke Dalam Rumah, Nomor 4 Sering Kali Dilakukan

Akan tetapi ada beberapa cara lho yang bisa dilakukan untuk menyiasati bagaimana agar uang tak cepat habis.

Ini dia beberapa cara tersebut yang sekiranya bisa membantu kalian ketika mengalami kondisi uang yang cepat habis.

Disiplin mengatur keuangan

Salah satu kebiasaan buruk yang bisa membuat uang cepat habis adalah  tidak disiplin mengatur keuangan.

Tentunya cara yang bisa dilakukan adalah dengan memiliki tekad jika keuangan harus tetap pada tempatnya atau pada porsinya masing-masing.

Meski begitu untuk disiplin keuangan tak bisa dilakukan dengan mudah.

Ingat kembali apa tujuan utama dari disiplin ketika ingin menggunakan uang terlalu boros.

Catat pengeluaran

Tanpa disadari kebiasaan tak mencatat pengeluaran adalah suatu kebiasaan yang bisa membuat seseorang sering kali kehilangan uang mereka.

Tentunya langkah yang diterapkan adalah mencatat pengeluaran yang akan dilakukan.

Bawa catatan ini setiap kali ingin berbelanja sebagai tali pengikat kelalaian.

Hindari bersaing gaya hidup

Tidak jarang orang selalu merasa selalu disaingi persoalan hidupnya ketika orang lain bisa membeli sesuatu yang lebih tinggi darinya.

Hal ini bisa memicu kebiasaan boros lho sebenarnya.

Kita akan selalu terpaku untuk bisa melebihi orang lain dalam hal kepemilikan beda.

Maka dari itu sebaiknya tak pernah merasa jika hidup adalah sebuah persaingan memiliki sesuatu.

Jaga kesehatan

Tak bisa dipungkiri jika biaya pengobatan itu selalu membutuhkan uang.

Seberapa parahnya penyakit selalu membutuhkan uang untuk pemeriksaan dan pembelian obat tertentu.

Maka menjaga kesehatan adalah salah satu hal yang bisa dilakukan untuk tetap bisa memiliki keuangan yang stabil.

Dikutip dari channel Youtube Dewi Sundari Praktisi Kejawen, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan agar uang tak cepat habis.

Sebagai catatan, informasi di atas hanya sekedar sebagai penambah ilmu pengetahuan. Segala bentuk pecaya maupun tidak adalah hak pembaca masing-masing.***

Editor: Hendrik Nuryanto

Tags

Terkini

Terpopuler