Profil Lengkap Emma Stone si Cruella yang Mendunia. Mulai Asal, Asmara, Karir, dan Agama

7 September 2021, 20:00 WIB
Profil Lengkap Emma Stone si Cruella yang Mendunia. Mulai Asal, Asmara, Karir, dan Agama /Twitter.com/@cruella

SEMARANGKU - Profil lengkap Emma Stone menjadi perbincangan seluruh dunia setelah membintangi Cruella.

Profil dan akting Emma Stone yang memerankan Cruella dan Stella banyak diapresiasi.

Profil Emma Stone pun mulai dibahas oleh publik dunia. Emma Stone bukanlah wajah baru di industri perfilman.

Baca Juga: Review dan Sinopsis Film Cruella: Emma Stone Desainer Muda yang Berani Menantang Legenda

Ada banyak judul film yang telah dibintanginya dan sukses di pasaran.

Biodata Emma Stone 

Nama: Emily Jean Stone

Asal: Scottsdale, Arizona

Tanggal lahir: 6 November 1988

Agama: Katolik

Film yang pernah dibintangi: Superbad, The House Bunny, Easy A, The Help, Crazy, Stupid, Love, La La Land, Cruella, dan sebagainya.

Baca Juga: Profil dan Biodata Teuku Ryan Baik Agama, Profesi, Hobi Calon Suami YouTuber Ria Ricis

Profil Lengkap Emma Stone si Cruella yang Mendunia. Mulai Asal, Asmara, Karir, dan Agama Instagram / @emmastone

Emma Stone pernah menjalin asmara dengan Andrew Garfield. Hubungan keduanya terjalin saat syuting film Spider-Man.

Tapi keduanya putus pada Oktober 2015.

Emma Stones terkenal karena rambut merahnya, tetapi sebenarnya rambutnya berwarna blonde.

Perjalanan karir Emma Stone

Saat duduk di bangku SMA, Emma Stone dan Ibunya pindah ke LA untuk fokus ke karirnya di dunia entertainment.

Saat itu Emma Stone pertama kali muncul di beberapa acara TV, antara lain In Search of the New Patridge Family, Medium, Malcolm in the Middle, dan Lucky Louie.

Pada tahun 2007, Emma Stone berkesempatan beradu akting di serial Drive walaupun akhirnya serial ini dihentikan.

Masih di tahun yang sama, Emma Stone menerima proyek untuk bermain di film Superbad. Film yang membuat namanya dikenal banyak orang.

Setelah itu, tawaran bermain film dan serial terus mengalir.

Sampai di tahun 2017 Emma Stone memenangkan Oscar sebagai Best Actress di film La La Land. ***

Editor: Heru Fajar

Tags

Terkini

Terpopuler