Wanita Ini Bos Baru Tokopedia Gantikan William Tanuwijaya

- 20 Februari 2023, 20:30 WIB
Melissa Siska Juminto/
Melissa Siska Juminto/ /Tokopedia

SEMARANGKU - Bos baru Tokopedia kini adalah seorang wanita bernama Melissa Siska Juminto.
 
Penggantian pemimpin salah satu marketplace besar itu karena William Tanuwijaya selaku founder, mengundurkan diri dari jabatannya untuk mengemban tugas menjadi co-Chairman GoTo. 
 
Melissa Siska Juminto merupakan putri dari pasangan Jodarno Juminto dan Fanny Tjiat Fan. 
 
Wanita kelahiran 1988 ini adalah ibu dari tiga orang anak. 
 
 
Melissa pernah mengenyam pendidikan di Temasek Polytechnic, Shoreline Community College, dan University of Washington. 
 
Ia pertama kali bergabung dengan Tokopedia sebagai Accounting and Finance Lead pada Oktober 2012.
 
Pada bulan Juli 2015 Melissa menjadi vice president of business marketplace berlogo warna hijau itu.
Pada tahun 2016, ia juga ditunjuk merangkap sebagai managing director kemudian pada Maret 2018 menjadi chief operating officer. 
 
 
Dalam pengumumannya, William mengatakan Melissa menunjukkan bahwa founder mentality bisa ditemukan dari individu mana pun. 
 
Melissa dikenal sebagai karyawan Tokopedia dengan determinasi tinggi. Ia dikenal sebagai mother of dragons di kalangan pegawai Tokopedia yang banyak berperan selama harmonisasi post-merger antara Tokopedia dan GoJek berlangsung. 
 
Melissa melewati banyak kondisi krisis bersama Tokopedia dan GoTo.
 
Wanita yang memiliki tekad kuat ini juga mendorong penyediaan fasilitas penitipan anak di Tokopedia. Ia juga mengkampanyekan kesetaraan gender di lokasi kerja, hingga perusahaan menerapkan kebijakan cuti keguguran, cuti hamil, dan cuti melahirkan. 
 
Melissa juga pernah menerima banyak penghargaan di sepanjang perjalanan kariernya. 
 
Beberapa di antaranya adalah Indonesia Global Ring Awards 2017, Superbrand Awards 2017, World Branding Awards 2016, Indonesia Netizen Brand Choice Award 2017, Indonesia Digital Popular Brand Awards 2016, dan lain-lain. 
 
Demikian ulasan tentang Melissa Siska Juminto, bos baru Tokopedia.***

Editor: Heru Fajar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x