Kuota Internet Gratis Disalurkan Mulai Lusa, AWAS! Bantuan Kemdikbud Bisa Hangus Jika Siswa Lakukan Hal Ini

- 9 Maret 2021, 06:24 WIB
Hal yang membuat bantuan kuota internet gratis Kemdikbud hangus
Hal yang membuat bantuan kuota internet gratis Kemdikbud hangus /Andrea Piacquadio/Pexels

SEMARANGKU - Kemdikbud akan mulai menyalurkan kuota internet gratis mulai lusa, tetapi perlu diketahui bantuan ini bisa hangus jika siswa melakukan hal berikut, apa itu? Simak penjelasan berikut.

Ada sejumlah perbedaan pada penyaluran bantuan kuota internet gratis Kemdikbud tahun 2021 sehingga siswa perlu mengetahuinya.

Salah satunya, kuota internet gratis Kemdikbud bisa hangus jika siswa melakukan hal yang tidak diperbolehkan dan menjadi faktor siswa gagal dapat bantuan ini, simak penyebabnya.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Indosiar Selasa 9 Maret 2021: Saksikan LIDA 2021 Audisi Malam Ini!

Awas, bantuan kuota internet gratis Kemdikbud bisa hangus jika siswa lakukan hal berikut

Pada konferensi pers virtual yang dapat disaksikan melalui kanal YouTube KEMENDIKBU RI, Mendikbud Nadiem Makarim mengungkapkan kuota internet gratis akan diberikan dari Maret sampai Mei.

Dalam kesempatan tersebut, Mendikbud juga menegaskan penerima yang sebelumnya mendapat bantuan tapi tidak digunakan dipastikan tidak akan mendapat bantuan lagi.

“Kecuali bagi kemarin yang diberikan tapi penggunaannya di bawah 1 GB, artinya tidak digunakan data dengan berbagai alasan. Karena itu adalah indikasi dari kita, mereka tidak membutuhkan kuota tersebut,” kata Mendikbud Nadiem Makarim, Senin, 1 Maret 2021.

Baca Juga: Ikatan Cinta 9 Maret: Nino Tahu Reyna Hampir Hilang Saat Main dengan Elsa, Firasatnya Berkata Kalau Nindy...

Halaman:

Editor: Meilia Mulyaningrum

Sumber: Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x