Salah Perkiraan! Ternyata Ini Jadwal Pencairan BLT Subsidi Gaji BPJS Rp1,2 Juta Gelombang 2

27 Oktober 2020, 08:11 WIB
Gelombang 2 Segera Dibuka, Ini Cara Daftar dan Syarat BLT Subsidi Gaji BPJS Agar Berhasil Dicairkan /BPJS/

SEMARANGKU – BLT subsidi gaji Rp1,2 juta gelombang 2 dipastikan segera cair kepada pekerja dengan gaji di bawah Rp5 juta.

Berikut jadwal BLT subsidi gaji BPJS Ketenagakerjaan gelombang 2 menurut penjelasan dari Menaker Ida Fauziyah.

Menaker Ida Fauziyah dalam sebuah momen atau kesempatan, menyinggung perihal jadwal pencairan BLT subsidi gajo Rp1,2 juta.

Baca Juga: Alhamdulillah! Kuota Internet Gratis Kemdikbud di HP-mu Ditambah 10 GB oleh By.U, Ini Caranya!

Baca Juga: MAAF, Pelajar-Guru dengan Kondisi Ini Tak Akan Dapat Kuota Internet Gratis Kemdikbud, Kamu Termasuk?

Penerima BLT subsidi gaji gelombang 2 akan mendapatkan total uang tunai sebesar Rp 2,4 juta yang dibagi dalam dua tahap.

Dalam sebuah kunjungan ke salah satu penerima BLT subsidi gaji baru-baru ini, Menaker Ida Fauziyah menyinggung waktu atau bulan dicairkannya bantuan tersebut.

“Insya Allah, semua lancar, akhir Oktober ini akan kami lakukan evaluasi, dan awal November 2020 kami bisa transfer untuk tahap kedua,” ucap Menaker Ida dalam keterangan tertulis (22/10) dikutip oleh Semarangku dari laman Kemnaker.

Baca Juga: CEK FAKTA, Daftar BLT Banpres UMKM via depkop.go.id atau eform.bri.co.id? Ini Cara yang Benar

Baca Juga: Sabar Ya, Kemnaker Rencanakan BLT Subsidi Gaji Gelombang 2 Cair di Waktu Berikut, Siapkan ATM-mu

Berdasarkan paparan tersebut, kemungkinan besar BLT subsidi gaji gelombang 2 cair pada awal November, kendati untuk tanggal pasti pencairan belum bisa dipastikan.

Realisasi penerima BLT subsidi gaji tahap pertama yaitu 2.485.687 orang atau 99,43 persen dari total penerima tahap pertama.

Realisasi penerima BLT subsidi gaji tahap 2 yaitu 2.981.531 orang atau 99,38 persen dari total penerima tahap kedua.

Baca Juga: Akses eform.bri.co.id Agar Rp2,4 Juta Masuk Rekening, Berikut Cara Dapat BLT UMKM Banpres BPUM

Baca Juga: Tahap 2 Cair Besok! Lengkapi Syarat Ini Agar Dapat Kuota Internet Gratis Kemdikbud Oktober 2020

Realisasi penerima BLT subsidi gaji tahap 3 yaitu 3.476.120 orang atau 99,32 persen dari total penerima tahap ketiga.

Sedangkan pencairan untuk tahap 4 sudah menyasar ke 2.647.121 orang atau 95,04 persen dari total penerima tahap keempat.

Realisasi penerima BLT subsidi gaji tahap 5 yaitu 602.468 orang atau 97,39 persen dari total penerima tahap 5 sebanyak 618.588 penerima.

Baca Juga: Hari Ini! Shopee Gajian Sale Hadirkan Gratis Ongkir, Cashback 100%, dan Flash Sale 60RB!

Baca Juga: BLT Subsidi Gaji Gelombang 2 Segera Cair, Namun Tidak untuk Pekerja dengan Tipe Ini

Data-data tersebut diambil oleh Kemnaker pada 23 Oktober pada pukul 11.28 WIB. Total dana yang telah dicairkan untuk pekerja yaitu sebesar 12.192.927 pekerja atau 98,30 persen dari total seluruh penerima.

Untuk melakukan pengecekan data, dapat dilakukan hanya dengan mengakses laman sso.bpjsketenagakerjaan.go.id di smartphone atau komputer.

Setelah masuk ke laman, pekerja akan diminta untuk memasukkan email dan password yang digunakan pada saat mendaftarkan data diri.

Setelah berhasil masuk, akan muncul laman yang berisi nama, NIK, upah, dan nomor rekening yang didaftarkan untuk menerima bantuan.***

Editor: Risco Ferdian

Sumber: Kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler