KUR BRI 2023: Info Tabel Angsuran Kredit Pinjaman 10-50 Juta Lengkap dengan Syarat Terbaru

9 Maret 2023, 10:25 WIB
KUR BRI 2023: Info Tabel Angsuran Kredit Pinjaman 10-50 Juta Lengkap dengan Syarat Terbaru /BERITA DIY/IRSA ARDIA

 

 

SEMARANGKU - KUR BRI untuk tahun ini sudah resmi dibuka sejak tanggal 6 Maret 2023, terdapat informasi mengenai perhitungan tabel angsuran kredit pinjaman 10-50 juta beserta syarat terbarunya.

Himpunan Bank Negara (Himbara) yang meliputi Bank BRI, Mandiri, BTN, dan BRI menyelenggarakan program Kredit Usaha Rakyat (KUR) berupa dana permodalan untuk kebutuhan usaha dan investasi dengan subsidi bunga rendah dari Pemerintah.

Masyarakat Indonesia pun menyambut baik hal tersebut dan banyak yang tertarik untuk mengikuti program itu. Sebagaimana diketahui, KUR dinilai cukup menguntungkan karena dapat meningkatkan kapasitas modal usaha-usaha kecil.

Baca Juga: iPhone 11 Pro Max vs iPhone 12 Pro Max Alami Kemerosotan Harga Saat Ini, Simak Perbandingan Harga di Sini!

Lebih lanjut, Bank BRI adalah bank pertama yang menyalurkan bantuan kredit permodalan dari Pemerintah sejak tahun 2007. Alasan penunjukkan bank plat merah tertua di Indonesia itu berdasarkan latar belakang BRI dengan jaringan cabang terluas se nusantara.

Kemudian, KUR BRI 2023 menetapkan suku bunga 6 persen setahun atau sekira 0,25 persen per bulan untuk pinjaman pertama. Sedangkan, untuk pengajuan pinjaman yang kedua ditetapkan bunga sebesar 7 persen per tahun.

Bagi nasabah yang tertarik untuk mengajukan kredit usaha dengan plafon antara 10 hingga 50 juta harus memenuhi beberapa syarat seperti:

1. Status perorangan memiliki usaha layak yang produktif.

2. Usia debitur minimal 21 tahun dan maksimal 64 tahun.

3. Usaha aktif dan telan berjalan selama minimal 6 bulan.

4. Membawa sejumlah berkas antara lain KTP, KK, pas foto 4x6 background merah (suami, istri bagi yang sudah menikah), dan surat ijin usaha.

5.Tidak sedang mengikuti program pinjaman dari bank lain kecuali untuk kredit konsumtif (kartu kredit, KPR, atau kredit kendaraan bermotor).

Baca Juga: Jadwal Acara GTV Hari Ini, Kamis, 9 Maret 2023, Ada SpongeBob SquarePants Nih yang Siap Menghibur Anda

Kemudian, mengenai skema aturan tenor (jangka waktu cicilan) untuk besaran pinjaman Rp10-50 juta dapat dipelajari melalui informasi yang tertera di bawah ini.

1. Pinjaman 10 juta

- Cicilan Rp860.664 jangka waktu 12 bulan

- Cicilan Rp582.317 jangka waktu 18 bulan

- Cicilan Rp443.206 jangka waktu 24 bulan

- Cicilan Rp304.219 jangka waktu 36 bulan

2. Pinjaman 20 juta

- Cicilan Rp1.721.400 jangka waktu 12 bulan

- Cicilan Rp1.120.700 jangka waktu 18 bulan

- Cicilan Rp886.500 jangka waktu 24 bulan

- Cicilan Rp608.500 jangka waktu 36 bulan

3. Pinjaman 30 juta

Baca Juga: Jokowi : Pembangunan IKN Juga harus Beriringan Dengan Perubahan Mental Masyarakat KIta

- Cicilan Rp2.582.000 jangka waktu 12 bulan

- Cicilan Rp1.774.700 jangka waktu 18 bulan

- Cicilan Rp1.329.700 jangka waktu 24 bulan

- Cicilan Rp912.700 jangka waktu 36 bulan

4. Pinjaman 40 juta

- Cicilan Rp3.442.700 jangka waktu 12 bulan

- Cicilan Rp2.329.300 jangka waktu 18 bulan

- Cicilan Rp1.772.900 jangka waktu 24 bulan

- Cicilan Rp1.216.900 jangka waktu 36 bulan

5. Pinjaman 50 juta

- Cicilan Rp4.303.400 jangka waktu 12 bulan

- Cicilan Rp2.911.600 jangka waktu 18 bulan

- Cicilan Rp2.216.100 jangka waktu 24 bulan

- Cicilan Rp1.521.000 jangka waktu 36 bulan

Itulah berita tentang tabel angsuran dan syarat terbaru untuk mengajukan pinjaman KUR BRI 2023.***

Editor: Risco Ferdian

Tags

Terkini

Terpopuler