Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 14, Simak Syarat dan Ketentuannya

11 Maret 2021, 19:51 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 14, Simak Syarat dan Ketentuannya/Instagram/@prakerja /

SEMARANGKU - Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 14 telah resmi dibuka hari ini, Kamis 11 Maret 2021.

Login www.prakerja.go.id untuk melakukan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 14.

Serta ikuti syarat dan ketentuan Kartu Prakerja gelombang 14 untuk lolos dalam artikel ini.

Baca Juga: Selamat Menikmati Bantuan Kuota Data Internet Gratis Kemdikbud, Jadilah Pengguna yang Bijak

Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 14

Pemerintah kembali membuka program Prakerja gelombang 14 kepada para pekerja dan umum.

Hal ini membuat para pekerja semakin senang untuk mengikuti program Prakerja di tahun 2021.

Selain membutuhkan insentif berupa uang serta pelatihan-pelatihan yang dapat membantu para pekerja terdampak pandemi.

Baca Juga: Live Streaming LIDA 2021 Jawa Tengah, Aceh, Maluku, dan Sumatera Selatan Tampil Malam Ini

Sebagaimana ketertarikan Prakerja gelombang sebelumnya yang mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Selain itu, terdapat bantuan uang kepada penerima sebesar Rp3,5 juta secara gratis.

Adapun rinciannya, yaitu: Rp600 ribu untuk biaya pelatihan tiap bulan selama empat bulan atau total Rp2,4 juta dan Rp 1 juta sebagai insentif biaya pelatihan, serta Rp150 ribu sebagai biaya survey.

Baca Juga: Cek Perubahan Fitur Instagram Saat Ini: Jumlah Like Tidak Terlihat

Dikutip Semarangku dari akun Instagram Prakerja.go.id, bagi Rekanaker yang akunnya telah diverifikasi untuk langsung mengklik kolom “gabung” ke gelombang 14 agar masuk pada tahap penyeleksian.

Namun, sebelum mendaftarkan diri terdapat beberapa syarat umum yang harus ditepati, seperti:

  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Berusia di atas 18 tahun.
  3. Tidak sedang sekolah atau kuliah.

Adapun cara daftar program Kartu Prakerja gelombang 14 ikuti langkah-langkah berikut bisa kalian lakukan dengan mudah melalui HP atau PC yaitu:

Baca Juga: Cara Dapat Kuota Belajar Kemendikbud 2021 Bagi Pelanggan Kartu Telkomsel

  1. Buka akses website https://www.prakerja.go.id/pada browser ponsel atau komputer.
  2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu, lalu masukkan data diri dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun.
  3. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan  Dasar secara online.
  4. Klik kolom “Gabung” pada gelombang yang telah dibuka.
  5. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi gelombang melalui SMS.

Baca Juga: Saksikan Live Streaming LIDA 2021 Indosiar Malam Ini, Siapa yang Lolos?

Itulah skema pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 14. Untuk lebih lanjut, dapat membuka akses website Prakerja.***

Editor: Sauqi Romdani

Sumber: Instagram @movreview

Tags

Terkini

Terpopuler